SUBULUSSALAM, iNews.id- Eksebisi arung jeram 2022 yang di gelar dalam rangka memeriahkan hut bhayangkara ke 76 tahun di Kota Subulussalam berjalan meriah.
Sebanyak 21 tim dari berbagai daerah berjuang untuk memperebutkan piala Kapolres Subulussalam.
Dalam rangka memeriahkan hut bhayangkara ke 76 tahun Kapolres Subulussalam gelar event eksebisi arung jeram 2022 yang baru pertama kali di gelar di Kota Subulussalam.
21 tim dari berbagai daerah seperti, Aceh Tenggara, Aceh Singkil, Lhokseumawe, Sumatera Utara, dan tuan rumah kota Subulussalam.
Seluruh tim berjuang untuk mendapatkan nilai tertinggi dalam menaklukan jeram dan derasnya aliran sungai lae souraya di Desa Sikelang, Kecamatan Penanggalan, Kota Subulussalam, Aceh.
Kapolres Subulussalam AKBP. Muhammad Yanis SIK.MH mengatakan kota Subulussalam memiliki banyak potensi di bidang pariwisata air,seperti air terjun dan arung jeram.
Sehingga dengan di gelarnya event eksebisi arung jeram 2022 ini di harapkan dapat merangsang pertumbuhan dan kesadaran masyarakat dalam memajukan potensi-potensi wisata yang di miliki Kota Subulussalam.
Selain itu event ini juga dapat menjadi ajang promosi pariwisata khususnya di bidang arung jeram di kota Subulussalam.
Event ini gelar dari tanggal 24 hingga 27 juni 2022, bahkan ribuan masyarakat antusias menyaksikan jalanya pertandingan tersebut.
Editor : Jamaluddin
Artikel Terkait