PAREPARE, iNewsPortalAceh.id- PSM Makassar menang telak 3-0 atas Persebaya Surabaya di Liga 1 2022-2023. PSM tampil sangat baik dan mendominasi jalannya pertandingan. Laga berlangsung di Stadion Gelora B.J. Habibie, Sabtu (10/9/2022).
Begitu pertandingan dimulai, PSM dan Persebaya langsung bersaing ketat. Keduanya saling jual beli serangan, namun belum ada yang mampu menyelesaikannya dengan sempurna.
PSM lalu berhasil memimpin sejak menit ke-16. Ramadhan Sananta berhasil mencetak gol melalui tendangan first-time, meneruskan umpan kiriman Yakob Sayuri.
Tertinggal, Persebaya berusaha untuk bangkit. Mereka lalu nyaris menyamakan kedudukan pada menit ke-20. Sayang, tembakan Sho Yamamoto masih belum menemui sasaran. Persebaya kemudian terus memberikan tekanan.
Mereka kembali memperoleh peluang untuk menyamakan kedudukan pada menit ke-36. Namun, serangan mereka belum membuahkan hasil.
Memasuki lima menit terakhir, PSM kembali menyerang. Mereka lalu sukses menggandakan keunggulannya pada menit ke-45.
Yakob Sayuri berhasil menjebol gawang, sehingga PSM mengakhiri babak pertama dengan skor 2-0. Begitu paruh kedua dimulai, Persebaya langsung berusaha untuk mengejar.
Mereka pun memperoleh peluang untuk memperkecil ketertinggalan. Namun, serangan mereka belum membuahkan hasil. Peluang emas diperoleh Persebaya pada menit ke-52.
Mereka memberikan serangan yang bertubi-tubi ke gawang PSM. Hanya saja, serangan Persebaya dapat ditangkal oleh PSM. PSM lalu berpeluang menambah keunggulan pada menit ke-60.
Mereka mendapat penalti, menyusul pelanggaran di kotak penalti. Yuran Fernandes yang menjadi eksekutor pun sukses menyelesaikan tugasnya.
Tertinggal jauh, Persebaya terus berusaha untuk menyerang. Walau demikian, pergerakan mereka dapat dihalau oleh pertahanan PSM yang merapatkan barisannya. Memasuki menit-menit akhir, persaingan begitu ketat.
Baik PSM dan Persebaya saling jual beli serangan. Namun, tidak ada gol tambahan yang tercipta dan PSM meraih kemenangan dengan skor 3-0.
SUSUNAN PEMAIN PSM MAKASSAR Reza Arya; Yance Sayuri, Erwin Yuran Fernandes, Agung Mannan; Dzaky Asraf, Akbar Tanjung, Muhammad Arfan, Ananda Raehan, Yakob Sayuri; Kenzo Nambu, Ramadhan Sananta.
Pelatih: Bernardo Tavares
PERSEBAYA SURABAYA Satria Tama; Altalariq Ballah, Leo Lelis, Rizky Ridho, Koko Ari; Andre Oktaviansyah, Michael Rumere, Alwi Slamat; Sho Yamamoto, Silvio Junior, Mochammad Supriadi.
Pelatih: Aji Santoso.
Editor : Jamaluddin
Artikel Terkait