Mbappe Disorot karena Tak Oper ke Neymar, Pelatih PSG: Gak Ada yang Berantem

Cikal Bintang Raisatria
Striker PSG, Neymar dan Kylian Mbappe baik-baik saja. (Foto: REUTERS)

PARIS, iNewsPortalAceh.id- Pelatih Paris Saint-Germain (PSG), Christophe Galtier menjelaskan situasi Neymar dan Kylian Mbappe usai laga melawan Juventus di Liga Champions 2022/2023. Galtier menegaskan hubungan kedua pemain andalannya itu baik-baik saja.

Hubungan Neymar dan Mbappe memang tengah jadi sorotan. Keduanya kerap terlihat bersitegang ketika Les Parisiens mendapatkan kesempatan penalti. Salah satunya saat PSG menang atas Montpellier 5-2, 14 Agustus 2022 silam.

Saat itu, Neymar memang berhasil menyelesaikan tugasnya sebagai eksekutor. Namun sebelum itu, Mbappe gagal mengambil penalti sehingga digantikan oleh Neymar. Tak hanya itu, Neymar juga sempat menyukai sejumlah cuitan di media sosial yang mengkritik Mbappe.

Baru-baru ini, perseteruan Neymar dan Mbappe kembali terlihat saat laga PSG vs Juventus, yang berakhir untuk kemenangan Les Parisiens 2-1. Kala itu, Mbappe terlihat enggan memberikan bola kepada Neymar yang mempunyai peluang emas.

Mendengar berbagai rumor tersebut, Galtier membantah dua pemainnya berseteru. Pelatih berusia 56 tahun tersebut mengatakan sudah berbicara kepada Neymar dan Mbappe.

Kini, ia mengklaim keduanya sudah kembali berlatih bersama.

"Hubungan antara Kylian (Mbappe) dan Neymar baik dan saya tidak bertele-tele di sini. Setelah berbicara dengan Kylian, yang saya pikir membicarakannya dengan Neymar, mereka bersama dalam latihan, mereka sering bersama dalam pemanasan,” kata Galtier dikutip dari Daily Mail, Sabtu (10/9/2022).

Lebih lanjut, Galtier juga menjelaskan saat momen Neymar mendapatkan peluang emas kontra Bianconeri -julukan Juventus.

Menurutnya, ada kemungkinan Mbappe tak melihat Neymar, atau kesulitan untuk memberikan umpan kepadanya.

"Ya, ada situasi pertandingan. Ada dua momen untuk gerakan itu. Akselerasi pertama di mana mungkin dia bisa memberikan bola tapi agak sulit, dan yang kedua di mana Kylian membuat perbedaan, masuk ke kotak penalti dan tidak melihat Ney,” pungkas Galtier.

Editor : Jamaluddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network