MINKS, iNewsPortalAceh.id - Menteri Luar Negeri Belarusia, Vladimir Makei meninggal secara mendadak pada Sabtu (26/11/2022).
Makei yang menjabat sebagai menlu Belarusia sejak 2012 meninggal di usia 64 tahun.
"Menteri Luar Negeri Vladimir Makei telah meninggal dunia secara mendadak," lapor kantor berita negara Belta tanpa memberikan perincian lebih lanjut.
Makei sebelumnya menghadiri konferensi Organisasi Perjanjian Keamanan Kolektif (CSTO) atau aliansi militer dari beberapa negara pasca-Soviet di Yerevan awal pekan ini.
Rencananya, dia akan bertemu dengan timpalannya dari Rusia, Sergei Lavrov, Senin (28/11/2022).
"Kami terkejut dengan laporan kematian Kepala Kementerian Luar Negeri Republik Belarusia, Vladimir Makei. Belasungkawa resmi akan segera diterbitkan," kata juru bicara Kementerian Luar Negeri Rusia, Maria Zakharova memposting di saluran Telegramnya.
Presiden Belarusia Alexander Lukashenko, yang mempertahankan kekuasaan meskipun diprotes tahun 2020, juga menyatakan belasungkawa.
Sebelum pemilihan presiden dan protes massal anti-pemerintah pada 2020, Makei telah menjadi salah satu penggagas upaya untuk meningkatkan hubungan Belarusia dengan Barat dan mengkritik Rusia.
Namun, dia tiba-tiba mengubah pendiriannya setelah dimulainya protes. Dia mengatakan bahwa mereka terinspirasi oleh agen Barat.
Setelah invasi Rusia ke Ukraina dimulai pada Februari, Makei, seorang pendukung hubungan dekat antara Moskow dan Minsk mengatakan, Barat telah memprovokasi perang.
Pihak berwenang Ukraina juga harus menyetujui persyaratan perdamaian Rusia.
Beberapa hari sebelum dimulainya perang, Makei berjanji tidak akan ada serangan ke Ukraina dari wilayah Belarusia.
Beberapa hari kemudian, pasukan Rusia membuktikan bahwa dia salah.
Pemimpin oposisi yang diasingkan Sviatlana Tsikhanouskaya, mengomentari kematian menteri dengan menyebut Makei sebagai pengkhianat rakyat Belarusia.
"Pada tahun 2020, Makei mengkhianati rakyat Belarusia dan mendukung tirani. Beginilah cara orang Belarusia mengingatnya," kata Tsikhanouskaya.
Editor : Jamaluddin
Artikel Terkait