Dua Unit Toko Bangunan Ludes Terbakar di Pidie,Penjaga Sempat Lompat dari Lantai Dua

jamalpangwa
Dua Unit Toko Bangunan Ludes Terbakar di Pidie,Penjaga Sempat Lompat dari Lantai Dua.(Dok Humas Polres Pidie).

PIDIE, iNewsPortalAceh.id - Telah terjadi peristiwa kebakaran 2 (dua) unit toko bangunan di Gampong Baro Yaman, Kecamatan Mutiara, Kabupaten Pidie, Aceh pada sabtu 11 maret 2023 sekitar pukul 05.30 wib dini hari.

Asap yang membumbung tinggi dari kebakaran tersebut membuat kemacetan di lintas jalan nasional Medan - Banda Aceh, sehingga membuat sejumlah warga sekitar panik.

Sementara itu Kapolsek Mutiara, IPDA.Yusman Ayub, mengatakan kondisi suasana warga sempat kepanikan saat terjadi kebakaran pada Sabtu 11 Maret 2023 sekira pukul 05.30 WIB bertempat di Jalan Banda Aceh - Medan tepatnya di Toko Fajar Baru, Gampong Baro Yaman, Kecamatan Mutiara, Kabupaten Pidie, Aceh.

"Dimana persitiea tersebut telah terjadi kebakaran 2 (dua) unit toko bangunan milik saifuddin (43) warga Gampoeng Pulu, Keurumbok, Kecamatan Sakti," ujar IPDA.Yusman Ayub.

Apapun kronologis kejadian sekira pukul 05.30 WIB, Wandi Irwandi tidur di lantai dua toko bangunan Fajar Baru Beureunuen.

Pada saat adzan subuh sekira pukul 05.30 WIB terbangun karena mendengar suara ledakan dan melihat asap dan api keluar lantai satu.

Kemudian wandi langsung keluar dan meloncat dari lantai dua dan meminta tolong kepada warga.

Selanjutnya warga menghubungi pihak Polsek Mutiara, kemudian Kapolsek Mutiara IPDA Yusman Ayub dan mendatangi lokasi dan langsung menghubungi pihak pemadam kebakaran dan pihak PLN.

Editor : Jamaluddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network