GAYO LUES, iNewsPortalAceh.id - Diduga akibat konsleting listrik, kebakaran hebat kembali melanda Kabupaten Gayo Lues dan menghanguskan 6 unit rumah warga di Desa Ulun Tanoh, Kecamatan Kutapanjang, Provinsi Aceh pada Jumat, 21 Juli 2023 sekira pukul 02.30 WIB dini hari.
Dalam pemadaman tersebut, 7 unit mobil pemadam kebakaran dan puluhan petugas pemadam dikerahkan ke lokasi kejadian, mereka berjibaku memadamkan kobaran api di 6 unit rumah yang rata-rata berkontruksi kayu.
Bahkan pemadaman juga dibantu oleh personel TNI / Polri dan masyarakat setempat.
Kepala Desa Ulun Tanoh, Suhardinsyah, menjelaskan, kebakaran yang menghanguskan 6 unit rumah warga di Desa Ulun Tanoh terjadi sekira pukul 02.30 WIB dini hari.
Bahkan satu unit rumah warga lainnya mengalami rusak sedang.
“kebakaran ini diduga terjadi akibat konsleting listrik,” ujar Suhardinsyah.
Sementara itu Kabid Pemadam Kebakaran Dan Penyelamatan Dinas Damkar Gayo Lues, Abdul Gani, mengatakan untuk memadamkan api pihaknya mengerahkan 7 unit mobil pemadam kebakaran ke lokasi kejadian bersama puluhan personel diturunkan.
“Kami menurunkan 7 unit damkar dan 29 personel dalam pemadaman api di kampung ulun tanoh,” jelas dia.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun kerugian materil diperkirakan mencapai milyaran rupiah.
Editor : Jamaluddin
Artikel Terkait