LANGSA, iNewsPortalAceh.id - Peristiwa mengejutkan terjadi di Dusun Utama, Desa Paya Bujok Tunong, Langsa Baro, Kota Langsa, Aceh, pada Selasa (19/12) pukul 17.00 WIB sore.
Seorang pria muda berinisial RM (22) ditemukan meninggal dunia dengan cara gantung diri di dapur rumah kontrakan.
Kejadian tragis ini mengejutkan istri korban, MA (22), yang baru saja pulang usai berziarah ke makam orang tuanya.
Kapolres Langsa, AKBP Muhammadun, SH, menyampaikan informasi melalui Kapolsek Langsa Barat, Iptu Hufiza Fahmi, SH, MH istri korban pulang dari ziarah kuburan orang tuanya sekitar pukul 17.00 WIB.
Saat tiba di rumah kontrakan, ia dengan sangat terkejut menemukan suaminya sudah tergantung di dapur.
“Istri korban memberikan kesaksian bahwa sekitar pukul 16.00 WIB, dia pergi berziarah ke kuburan orang tuanya. Saat pulang ke rumah kontrakannya sekitar pukul 17.00 WIB, dia menemukan suaminya dalam kondisi tergantung,” ujar Kapolsek.
Istri korban segera memanggil saudaranya untuk meminta pertolongan. Keluarga korban dengan sigap turun ke dapur, membantu menurunkan jasad suami, dan membawanya ke ruang tamu.
Selanjutnya, mereka memberitahu tetangga sekitar dan memanggil polisi. Personil Polsek Langsa Barat yang tiba dilokasi langsung mengamankan Tempat Kejadian Peristiwa.
Korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Langsa untuk dilakukan visum guna memastikan penyebab kematian.
Berdasarkan keterangan dokter forensik RSUD Langsa, dr. Netty Herawati, kepada pihak kepolisian bahwa kain sarung dan jilbab yang digunakan untuk gantung diri sesuai dengan bekas jeratan di leher korban.
“Selain itu, tidak ditemukan luka-luka pada tubuh korban dan tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban,” tambah Kapolsek Langsa Barat.
Peristiwa ini meninggalkan duka mendalam di lingkungan sekitar, sementara pihak berwenang masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk memahami motif di balik tindakan tragis ini.
Keluarga korban dan masyarakat setempat pun dirapatkan oleh keprihatinan atas peristiwa yang tidak terduga ini.
Editor : Jamaluddin
Artikel Terkait