Prof. Zulkarnaen Resmi Dikukuhkan Sebagai Guru Besar Filsafat Pendidikan Islam

Yusradi
Prof. Zulkarnaen Resmi Dikukuhkan Sebagai Guru Besar Filsafat Pendidikan Islam.(iNews / Yusradi).

TAKENGON, iNewsPortalAceh.id- Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Takengon, Profesor Zulkarnaen, resmi dikukuhkan sebagai guru besar bidang keilmuan Filsafat Pendidikan Islam, dalam sidang senat terbuka pengukuhan guru besar IAIN Takengon, Selasa (20/2/2024).

Prosesi pengukuhan dilaksanakan secara virtual di Ballroom Parkside Petro Gayo Hotel, Takengon, oleh Profesor Ahmad Zainul Hamdi, Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Kemenag RI.

Pengukuhan ini didasarkan pada keputusan Menteri Agama yang dikeluarkan pada 20 Oktober 2023.

Dalam sambutannya secara virtual, Prof. Ahmad Zainul Hamdi menyampaikan harapannya bahwa kehadiran Prof. Zulkarnaen sebagai guru besar akan membawa kemajuan bagi IAIN Takengon dan menjadi pendorong pembangunan daerah.

"Semoga capaian gelar akademik ini memberi manfaat pada dunia akademik, bangsa, negara, dan kemanusiaan secara universal," ungkap Prof. Ahmad Zainul Hamdi.

Proses pengukuhan Prof. Zulkarnaen sebagai guru besar melibatkan perjalanan panjang, kata Ketua Senat IAIN Takengon, Dr. Almusanna.

Prof. Zulkarnaen telah berkontribusi dengan menerbitkan jurnal tentang filosofi pendidikan dalam masyarakat Gayo, mengusung konsep bidik (cepat), mersik (gagah), cerdik (pintar), dan lisik (rajin).

Editor : Jamaluddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network