Agus Maidy Tutup Diklat BST dan SKK 30 Mil Bagi Warga Pesisir Pidie Jaya

Jamalpangwa
Agus Maidy Tutup Diklat BST dan SKK 30 Mil Bagi Warga Pesisir Pidie Jaya.(iNews / Jamalpangwa).

PIDIE JAYA, iNewsPortalAceh.id- Kepala Dinas Sosial dan P3A Kabupaten Pidie Jaya, Agus Maidy atas nama Pj Bupati menutup Diklat Pemberdayaan Masyarakat Basic Safety Training (BST) dan Sertifikasi Kecakapan Kapal (SKK) 30 mil bagi warga pesisir Pidie Jaya bertempat di Aula Bappeda setempat, Sabtu (29/06/2024).

Adapun diklat itu diikuti sebanyak 500 peserta yang berasal dari seluruh kecamatan dalam Kabupaten Pidie Jaya, berlangsung selama empat hari yang dimulai sejak tanggal 26 hingga 29 Juni 2024.

Kegiatan diklat ini diselenggarakan oleh Politeknik Pelayaran Malahayati di bawah Kementerian Perhubungan RI bekerja sama dengan LKP ARFIA serta didukung oleh Dinsos-P3A Pidie Jaya.

Agus Maidy mengatakan, kegiatan diklat ini diharapkan dapat bermanfaat bagi peserta yang merupakan warga pesisir, khususnya para warga berprofesi nelayan.

"Pelatihan basic training safety atau teknik keselamatan dasar yang sangat bermanfaat bagi semuanya khususnya jika berprofesi sebagai pelaut dan nelayan dalam upaya bagaimana mengutamakan keselamatan para nelayan saat melaut." Ketusnya.

Dengan berakhir dan ditutupnya Diklat BST ini hendaknya dapat meningkatkan kapasitas dan profesionalitas peserta diklat, terutama pengetahuan tentang keselamatan kapal, tatacara berlayar, bernavigasi di laut dan lebih sigap ketika terjadi kebakaran di kapal." Tambah Agus.

Terpisah, Instruktur Politeknik Pelayaran Malahayati, Muhammad Aziz MM. M. Mar. Eng menyampaikan salah satu kegiatan menonjol dalam Diklat ini adalah pelatihan dasar Coast Guard (Penjaga pantai) dengan memberikan praktek langsung kepada peserta.

"Setelah mengikuti Diklat ini semoga meningkatkan keselamatan dan mengurangi risiko kecelakaan di laut. Terutama bagi peserta yang menjadi operator kapal tradisional dan nelayan di wilayah Kabupaten Pidie Jaya." Tandas Azizi yang didampingi Ketua Pelaksana dari Poltekpel Malahayati Dr. Salfauqi Norman M. Si.

Lebih lanjut kata Aziz, Instruktur ber-Lisensi Master Marine Enginering Internasional ini, kegiatan Diklat seperti ini diharapkan membawa dampak positif bagi masyarakat nelayan dan pengguna kapal Layar Motor di Kabupaten Pidie Jaya." Pungkasnya.

Direktur LKP Azharyadi, S.Pi., MM, biasa disapa Arikhan, ikut berkomentar berkata, acara ini mencerminkan pentingnya pelatihan dasar keselamatan bagi para pelaut dan pekerja laut, untuk meningkatkan keselamatan dan kesiapan menghadapi tantangan di laut.

Editor : Jamaluddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network