get app
inews
Aa Text
Read Next : 2.417 Anak Yatim dan 3.996 Fakir Miskin Terima Bantuan Uang Tunai dari Pj Bupati Pidie Jaya Aceh

AKBP Pandji Santoso Angkat 8 Anak Yatim Jadi Anak Asuh Polres Aceh Barat

Minggu, 10 Juli 2022 | 17:59 WIB
header img
AKBP Pandji Santoso Angkat 8 Anak Yatim Jadi Anak Asuh Polres Aceh Barat. (Foto:Afsah-iNewsTV)

ACEH BARAT, iNews.id - Sebagai bentuk kepedulian terhadap anak yatim piatu, Polres Aceh Barat mengangkat 8 anak asuh.

Kapolres Aceh Barat AKBP Pandji Santoso, S.I.K., M.Si., mengatakan kegiatan sosial ini merupakan kepedulian dan rasa simpati Polres Aceh Barat terhadap anak-anak yatim piatu.

Kapolres menjelaskan terdapat 8 anak yang akan diasuh oleh Polres Aceh Barat.

Nantinya Polres Aceh Barat akan mencukupi kebutuhan dan fasilitas pendukung bagi anak asuhnya.

"Harapannya langkah tersebut dapat membantu anak-anak yang ditinggalkan orang tuanya sehingga mendapatkan pendampingan dan bantuan agar tetap bisa bersekolah demi mewujudkan cita-citanya," ucap Kapolres.

Pada kegiatan ini juga Kapolres memberikan santunan kepada anak-anak yatim piatu yang bertujuan untuk memberikan motivasi dan semangat kepada mereka.

Raut wajah ceria tampak pada anak-anak tersebut saat Kapolres bercengkrama langsung dan memberikan santunan kepada mereka.

Nantinya anak-anak yatim piatu tersebut akan mendapatkan uang santunan untuk membantu pendidikan dari AKBP Pandji Santoso, S.I.K., M.Si., setiap bulannya selama dia menjabat sebagai Kapolres Aceh Barat.

”Selain bantuan meteril, kita juga melakukan pendampingan moril dan motivasi kepada anak-anak ini dan nantinya juga akan berkunjung secara rutin untuk berinteraksi dengan mereka, sehingga anak-anak tersebut merasa diperhatikan dan terlindungi,” tutup Kapolres.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut