get app
inews
Aa Text
Read Next : Detik Detik Mencekam SD di Pidie Jaya Terbakar saat KBM, Siswa dan Guru Panik Berhamburan 

Resmikan Kantor UPTD KPH III, Kadis DLHK Aceh Minta Lembaga Mitra Sama-sama Jaga Hutan Aceh

Sabtu, 04 Februari 2023 | 19:08 WIB
header img
Keterangan Foto : Kadis LHK Aceh, A Hanan, SP. MM meresmikan Gedung UPTD KPH III Langsa, Sabtu, 4 Ferbuari 2023.(Yusriadi/ MNC Portal).

LANGSA, iNewsPortalAceh.id - Kepala Dinas Lingkungam Hidup dan Kehutanan Aceh, A. Hanan, SP, MM mengajak para mitra lembaga untuk sama - sama membantu pihak KPH III Langsa dan Dinas LHK Aceh dalam menjaga kelestarian hutan, baik yang berada di wilayah Kota Langsa, maupun kawasan hutan diseluruh Aceh.

Hal tersebut dikatakan saat peresmian Kantor Unit Pelaksana Teknis Daerah Kesatuan Pengelolaan Hutan (UPTD KPH) III di Jalan A Yani, Kota Langsa, Sabtu (04/02/2023).

Dalam peresmian itu, Kadis LHK Aceh juga meminta kepada petugas untuk meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

"Dengan telah diresmikan gedung UPTD ini dapat menunjang dan meningkatkan kinerja dalam melaksanakan tugas-tugas serta memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," pinta Hanan.

Selain meresmikan kantor UPTD, Kadis DLH Aceh juga melaunching Pusat Data Kawasan Hutan.

Hanan menjelaskan, ruang pusat data pemantauan kawasan hutan yang difasilitasi oleh beberapa lembaga mitra ini nantinya akan memudahkan dalam melakukan pemantauan kegiatan perambahan kawasan hutan dalam wilayah kerja KPH III.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut