get app
inews
Aa Text
Read Next : Jelang Pilkada 2024,Sat Samapta Polres Pidie Jaya Siapkan Kesiagaan Maksimal Melalui Latihan Dalmas

Isi Bulan Ramadhan, Bripda Makhrozi Mengajar Ngaji Al Qur’an di SDU IQRO' SIGLI

Sabtu, 16 Maret 2024 | 14:43 WIB
header img
Isi Bulan Ramadhan, Bripda Makhrozi Mengajar Ngaji Al Qur’an di SDU IQRO' SIGLI.(Dok Ist).

SIGLI, iNewsPortalAceh.id– Personel Polres Pidie Polda Aceh yang berdinas di Satuan Samapta, Bripda Makhrozi Ulfahmi mengajari anak-anak mengaji dan tata cara membaca Alquran dengan baik dan benar sesuai dengan kaidah ilmu tajwid.

Bripda Makhrozi Ulfahmi, disela-sela tugas melayani dan melindungi masyarakat sebagai polisi dia menyempatkan diri untuk ikut mengajarkan anak-anak di SDU Iqro' Sigli mengaji Al quran.

Bersama para pengajar di SDU Iqro' Sigli tersebut ia mendidik anak-anak sejak dini tentang agama.

“Ini salah satu bentuk giat keagamaan dari personel kita untuk menumbuhkan iman dan taqwa terhadap anak-anak. Terutama tentang belajar mengaji Alquran,” ungkap Kapolres Pidie AKBP Imam Asfali, SIK, MH saat dikonfirmasi media. Sabtu (16/3/2024).

Diakuinya, bahwa Polri sebagai pengayom masyarakat dirasakan perlu untuk ikut mendorong minat membaca Alquran sejak dini.

“Kita tentunya perlu membantu menciptakan sumber daya manusia (SDM) anak-anak agar bisa membaca Alquran. Apalagi terhadap generasi ini,” sebutnya.

Disamping itu, pihaknya juga berharap melalui kegiatan ini hubungan baik antara Polri dengan masyarakat dapat terus terwujud.

Seperti halnya dengan anak-anak dan para pengajar maupun pengurus SDU Iqro' Sigli.

Sementara itu, Bripda Makhrozi Ulfahmi mengatakan meskipun tidak setiap hari, ia mengaku senang dapat mengajarkan anak-anak yang ada di SDU Iqro' Sigli tersebut mengaji.

Dia berharap kontribusinya ini dapat membuat banyak generasi penerus paham tentang agama sehingga mereka dapat menghindari perbuatan yang menentang agama dan hukum.

”Harapan nya semoga bisa membaca Al Qur’an dengan baik serta menjadi anak yang sholeh dan sholehah," pungkasnya.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut