ACEH BARAT, iNewsPortalAceh.id- Pemerintah Kabupaten melalui Dinas PUPR Aceh Barat akan melakukan pengaspalan dan peningkatan jalan Padang Jawa - Ranto Panyang, Kecamatan Woyla Induk sepanjang 1,7 kilometer.
"Insyaallah, pekan depan mulai dilakukan pengasapalan. Total jalan di aspal Padang Jawa sampai Ranto Panyang 1.700 meter," kata Kadis PUPR Aceh Barat Dr Kurdi, ST, MT, melalui Kabid Jalan Beni Hardi, Jumat (16/08/2024).
Hal itu disampaikan disela mendampingi Pj Bupati Aceh Barat Drs Mahdi Efendi, melakukan monitoring progres paket pekerjaan pembangunan jalan yang sedang dalam proses pengujian sebelum pengaspalan jalan lintas Kecamatan Woyla Induk dan Woyla Barat itu.
Tak hanya itu, Pj Bupati juga meninjau dua lokasi pekerjaan, diawali dari paket pekerjaan yang sedang dilakukan pengaspalan jalan di lintas Kuala Bhe - Pasie Lunak.
Jalan tersebut merupakan urat nadi untuk mengkoneksikan aktivitas perekonomian warga pedalaman.
Dikatakannya, untuk paket pekerjaan pengasalan jalan Padang Jawa - Ranto Panyang, Pemkab Aceh Barat menggelontarkan anggaran Rp5 miliar.
Sementara untuk Kuala Bhe - Pasie Lunak sebesar Rp4 miliar.
"Alhamdulilah masyarakat sangat mendukung. Beberapa titik badan jalan kurang dan masyarakat berpartisipasi sedia dilakukan pembebasan lahan. Target kita pekerjaan ini selesai tepat waktu. September 2024 sudah bisa digunakan," ujarnya.
Pada saat melakukan peninjaun tersebut kata Beni, Pj Bupati Aceh Barat Drs Mahdi Efendi, memberi arahan agar pembangunan jalan tersebut harus segera dikerjakan.
Pasalnya dua paket pekerjaan itu merupakan jalan yang sangat dibutuhkan oleh masyarakat.
Editor : Jamaluddin