ACEH BARAT, iNews.id - Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Aceh XVI Tahun 2022 yang berlangsung di Kabupaten Aceh Barat selama sepekan telah berakhir.
Dari hasil rangkuman klasemen perolehan medali, Kabupaten Pidie duduki juara pertama setelah meriah 18 medali emas.
Kasi Pembinaan Olahraga Prestasi Dispora Aceh, Muksalmina, S.Pd yang akrab disapa Mex, merilis perolehan medali terakhir pada Sabtu (25/6/2022) pukul 23.00 WIB, Kabupaten Pidie meraih juara pertama setelah berhasil mengumpulkan sebanyak 18 medali emas, 9 perak dan 13 perunggu.
Sementara untuk posisi juara kedua, kata Mex diduduki oleh Kota Banda Aceh dengan perolehan medali 17 emas, 22 perak dan 22 perunggu.
Sedangkan untuk tuan rumah Kabupaten Aceh Barat, meraih juara ketiga setelah berhasil mengumpul medali 16 emas, 12 perak dan 20 perunggu.
Dilanjutkan posisi Keempat diduduki oleh Kabupaten Aceh Besar dengan meraih 12 medali emas, 12 perak dan 13 perunggu.
Posisi kelima diduduki Kota Lhokseumawe dengan memperoleh 11 medali emas, Posisi Keenam Pidie Jaya meraih 7 medali emas, Posisin ketujuh Aceh Tengah meriah 6 medali emas, dan Kedelapan Kota Langsa meraih 5 medali emas.
Kesembilan Aceh Utara meraih 5 medali emas, dan Kesepuluh Kota Sabang meraih 4 medali emas.
"Itu kota Langsa dan Aceh Utara memang sama-sama memperoleh 5 medali emas, namun yang menjadi perbedaan Langsa dapat 6 medali perak, sedangkan Aceh Utara hanya 4 medali perak," kata Mex.
Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) ini, telah berlangsung selama enam hari yang diikuti sebanyak 2.452 atlet yang tersebar diseluruh Kabupaten Kota di Aceh.
Adapaun Cabang Olahraga (Cabor) yang diperlombakan diantaranya antara lain, Atletik, Bola Kaki, Bola Volly, Bola Basket, Karate, Pencak Silat, Taekwondo, Tenis Lapangan, Tenis Meja, Sepak Takraw, Bulu Tangkis, dan Panahan.
"Bagi para juara saya ucapkan selamat, dan kepada kontingen yang belum beruntung diharapkan dapat mempersiapkan diri untuk perlombaan Popda ke depannya," pinta Mex.
Editor : Jamaluddin
Artikel Terkait