Cara Membuat Kakap Merah Asam Pedas Menggugah Selera, Lezat untuk Menu Sehari-hari

Vien Dimyati
Mencicipi kakap merah asam pedas yang enak (Foto: Instagram @kaka.kitchen93)

JAKARTA, iNews.id - Kakap merah merupakan salah satu hidangan seafood yang digemari banyak orang. Biasanya, kakap merah paling nikmat diolah menjadi hidangan gulai bersantan.

Namun, kali ini Anda bisa mencicipi hidangan kakap merah yang berbeda, yaitu dibuat dengan bumbu asam pedas.

Dijamin rasanya menggugah selera. Sesuai dengan namanya, kakap merah asam pedas memiliki rasa asam dan pedas yang menggugah selera.

Sebelum membuat kakap merah asam pedas, Anda perlu tahu, kakap merah mengandung m vitamin D dan vitamin E.

Kandungan vitamin D dapat membuat tulang kuat dan vitamin E mendukung pertumbuhan sel darah merah yang sehat, membantu transportasi oksigen, dan menjadi antioksidan alami bagi tubuh.

"Menu satu ini cukup menguras banyak nasi. Karena rasanya yg asem pedas buat menggugah selera.Bahannya juga sangat sederhana n gampang masaknya cocok dijadikan menu sehari-hari," tulis Instagram @kaka.kitchen93.

Untuk membuat kakap merah asam pedas, Anda hanya membutuhkan beberapa bahan seperti cabai, asam Jawa, bawang merah, bawang putih, dan lainnya.

Penasaran ingin membuat di rumah? Berikut ulasannya dirangkum melalui Instagram @kaka.kitchen93, Rabu (24/8/2022).

Bahan:

700 gr ikan kakap merah

1 sdm cabai keriting giling

3 sdm air asam Jawa/sesuai selera 500 ml air

1 sdt garam/sesuai selera

1 sdt kaldu jamur

1/2 sdt lada

1 sdt gula pasir

2 batang serai geprek

Bumbu yang dihaluskan:

12 bawang merah

2 bawang putih

 1 ruas kunyit

Cara memasak:

1. Tumis bumbu halus, cabai merah dengan minyak secukupnya, lalu masukkan serai geprek tumis hingga bumbu mulai kering.

2. Masukkan ikan, aduk rata dengan bumbu, baru masukkan air, beri garam, kaldu jamur dan lada. Masak hingga mendidih. Lanjut masukkan air asam dan gula, masak sebentar. Matikan api, siap disajikan. Selamat mencoba.

Editor : Jamaluddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network