BTN Syariah Serahkan Bantuan CSR Motor Roda Tiga Viar Ke Pemkab Aceh Besar

Rizqa Leony Putri
Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto menerima dua unit motor bak sampah yang diserahkan Wakil Kepala Cabang BTN Syariah Aceh Arif Wibowo di Halaman Bappeda Aceh, Rabu (12/10/2022). (Foto: dok Pemprov Aceh)

JANTHO, iNewsPortalAceh.id- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Aceh Besar menerima dua unit kendaraan bermotor roda tigaViar’ yang merupakan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) atau TJSL dari Bank Tabungan Negara (BTN) Syariah melalui Pemerintah Provinsi (Pemprov) Aceh.

Kendaraan tersebut diserahkan oleh Wakil Kepala Cabang BTN Syariah Aceh Arif Wibowo dan diterima langsung Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto.

Prosesi serah-terima berlangsung di halaman Kantor Bappeda Aceh pada Rabu (12/10/2022).

Terdapat total lima unit motor jenis Viar tersebut yang akan diperuntukkan sebagai kendaraan pengangkut sampah.

Dari lima unit armada pendukung kebersihan lingkungan tersebut, dua di antaranya diserahkan untuk Pemkab Aceh Besar sebagaimana diajukan oleh Pj Bupati Muhammad Iswanto.

Sementara sisanya masing-masing satu unit untuk RSUDZA Banda Aceh, satu unit untuk DLHK Aceh, serta untuk DKP Aceh.

Pj Bupati Aceh Besar Muhammad Iswanto dalam keterangannya menyebutkan, armada tersebut akan dijadikan sarana pendukung dalam menjaga kebersihan lingkungan, salah satunya untuk kawasan wisata Lampuuk Kecamatan Lhoknga.

“Kita tempatkan di dua titik, salah satunya di objek wisata Pantai Lampuuk,” katanya.

Penempatan di lokasi wisata itu, bagian dari prioritas Pemkab Aceh Besar untuk memajukan industri pariwisata di Aceh Besar.

Salah satunya adalah melalui peningkatan kebersihan lokasi wisata, baik itu wisata bahari maupun wisata alam.

Bahkan sejak dua pekan lalu, Muhammad Iswanto telah mencanangkan program gotong royong satu jam setiap Sabtu di lokasi wisata.

Hal ini agar lokasi wisata Aceh Besar menjadi destinasi pengunjung lokal dan mancanegara, karena kebersihan dan pelayanannya.

Editor : Jamaluddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network