Dosen Terganggu Bau Badan Mahasiswa, Unsyiah Aceh Layangkan Surat Berisi 13 Poin Penting

Tim iNews.id
Geger terganggu bau badan mahasiswa, dosen Unsyiah Aceh layangkan surat (Foto: Freepik)

ACEH, iNewsPortalAceh.id - Gara-gara para dosen terganggu dengan bau badan mahasiswanya, pihak Universitas Syiah Kuala (Unsyiah) Banda Aceh melayangkan surat pemberitahuan sekaligus peringatan. Isi surat itu tak biasa, pasalnya berisi 13 poin penting soal atasi bau badan.

Surat pemberitahuan resmi dengan nomor  B/885/UN11.1.4/4/LL/2022. Bahkan surat itu mempunyai kop surat Fakultas Teknik Jurusan Arsitektur dan Perencanaan.  Surat itu juga diteken langsung oleh Ketua Jurusan Arsitektur dan Perencanaan USK, Laina Hilma Sari. 

Sontak surat soal keluhan bau badan tersebut langsung ramai menjadi perbincangan netizen. Bahkan surat itu sudah banyak menyebar di grup WhatsApp dan media sosial Instagram.

"Sehubungan dengan banyaknya mahasiswa yang memiliki bau badan. Padahal kegiatan belajar dan asistensi dengan dosen akan memberikan waktu yang banyak untuk berinteraksi dengan orang lain," itulah bunyi awal paragraf surat tersebut, dikutip dari iNews.id, Jumat (18/11/2022).

Selanjutnya, diijelaskan bahwa mahasiswa yang memiliki bau badan tidak sedap dinilai sangat mengganggu dan dikhawatirkan memengaruhi proses belajar mengajar di dalam kelas.

"Hal ini menyebabkan banyaknya keluhan dosen, terutama pada saat asistensi. Untuk itu perlu mahasiswa membaca panduan untuk mengurangi bau banda berikut ini," imbuhnya.

Maka dari itu, surat edaran itu menuliskan belasan poin penting untuk mengurangi bau badan, diantaranya: 

1. Mandi secara teratur,
2. Gunakan sabun antibakteri,
3. Keringkan badan dengan baik,
4. Pilih pakaian sejuk,
5. Ganti baju dan pakaian dalam secara teratur,
6. Kurangi makan minyak dan bawang.

Editor : Hikmatul Uyun

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network