BIREUEN, iNewsPortalAceh.id- Pengurus karang taruna Kecamatan Simpang Mamplam, Kabupaten Bireuen, Aceh, melaksanakan penggalangan dana untuk korban gempa di negara turky.
Linda yani, Ketua Karang Taruna Kecamatan Simpang Mamplam mengatakan penggalangan dana di lakukan demi kepedulian terhadap saudara kita di turky yang terkena musibah gempa pada 06 februari beberapa hari yang lalu.
"Penggalangan dana ini di lakukan oleh pengurus karang taruna Kecamatan dan pengurus karang taruna Desa yang ada di Simpang Mamplam," ujarnya, Senin (13/02/2023).
Kegiatan itu di laksanakan di jalan nasional medan banda aceh tepatnya di depan sma negeri 1 simpang mamplam.
Aksi kemanusiaan ini mulai di lakukan sejak hari sabtu 11 januari 2023 kemarin, setelah ada keputusan bersama pengurus karang taruna dan masyarakat simpang mamplam dan di dukung oleh Pejabat Sektoral, Camat, Polsek dan Koramil Simpang Mamplam.
Kegiatan donasi ini akan di lakukan selama tiga hari dan sejauh ini pihaknya sudah mengumpulkan donasi sebanyak empat juta rupiah dan akan di salurkan dalam waktu dekat ini setelah ada keputusan dari pihak terkait.
Editor : Jamaluddin
Artikel Terkait