ACEH SINGKIL, iNewsPortalAceh.id - Satu unit kapal boat kayu yang membawa rombongan penumpang para pedagang menuju penyebrangan ke pulau banyak karam.
Sementara itu, Supardin selaku penumpang menduga kapal tenggelam lantaran menabrak bekas tiang mercusuar yang menyebabkan kapal itu tersangkut dan bocor, Selasa (07/03/2023).
Kapal kayu membawa penumpang dan dagangan itu karam di tengah laut saat berlayar dari Kecamatan Singkil menuju Pulau Banyak, Aceh Singkil, Aceh.
Kapal kayu yang biasa di sebut boat yang diketahui membawa penumpang sekitar 15 orang itu tiba - tiba karam di tengah laut sekitar pukul 09:00 WIB.
Beruntung saat peristiwa itu terjadi boat nelayan yang membawa penumpang menuju pulau banyak melintas dan langsung melakukan pertolongan kepada boat yang karam tersebut.
"Para penumpang kapal tenggelam itu berusaha menjaga keseimbangan sehingga kapal tidak tenggelam," imbuh Supardin.
Editor : Jamaluddin
Artikel Terkait