Crane Terjungkal di Jembatan Kuala Langsa, Supir Alami Luka-luka

Yusriadi, Sumardi
Foto: Alat berat jenis Crane yang terjungkal di atas jembatan Kilometer 5 Kuala Langsa di Gampong Sungai Pauh Pusaka, Kecamatan Langsa Barat, Senin (10/4/2023).

LANGSA, iNewsPortalAceh.id - Satu unit alat berat jenis Crane terbalik saat sedang mengangkat besi jembatan yang sedang dibangun di Kilometer 5, Desa Sungai Pauh Pusaka, Kecamatan Langsa Barat, Kota Langsa, Aceh, Senin (10/04/2023) sore.

Informasi yang dihimpun awak media dilokasi kejadian, insiden tersebut terjadi sekitar pukul 17.20 WIB, saat Crane yang dioperasikan oleh Yulianus Zebua (38), warga Medan Sumatera Utara itu kehilangan keseimbangannya hingga terjungkal.

"Crane itu sedang mengangkat besi jembatan, kemudian kehilangan keseimbangan dan langsung terbalik," kata Saiful, warga Desa Sungai Pauh Pusaka yang menjadi saksi mata pada insiden tersebut.

Ia menjelaskan, pasca kejadian supir operator Crane yakni Yulianus mengalami luka-luka hingga langsung dilarikan ke RSUD Langsa.

"Setahu saya tidak ada korban jiwa, tapi supir Cranenya mengalami luka-luka, sementara rumah warga disekitar juga tidak ada yang kena," jelas Saiful.

Secara terpisah, Humas RSUD Langsa, Arwinsyah SKM, saat dikonfirmasi awak media mengatakan,bkorban saat ini sedang dirawat RSUD Langsa dengan kondisi luka dibagian kepala serta tangan dan kakinya patah.

"Benar, korban adalah warga Medan dan saat ini sedang dilakukan perawatan oleh pihak medis," pungkas Arwinsyah.

Editor : Jamaluddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network