Sambil Nikmati Bakso, Kapolres Aceh Singkil Dengarkan Curhatan Warga Binaan

Suparman Munthe
Sambil Nikmati Bakso, Kapolres Aceh Singkil Dengarkan Curhatan Warga Binaan.(iNews/ Suparman Munthe).

ACEH SINGKIL, iNewsPortalAceh.id - Tak seperti biasa, kali ini kapolres Aceh Singkil gelar Jum'at curhat dalam Rutan Mapolres Aceh Singkil. Jum'at, (09/06/2023).

Kegiatan Jum'at curhat ini merupakan sosialisasi yang dilakukan oleh Polres Aceh Singkil untuk para tahanan dirutan Mapolres Aceh Singkil agar mereka lebih sadar dengan keadaan mereka.

Kapolres Aceh Singkil AKBP Suprihatiyanto, S.I.K. mengatakan kegiatan kali ini mungkin agak sedikit berbeda, kali ini kita Jum'at curhat nya bersama warga binaan Polres Aceh Singkil kita mau mendengar curhatan mereka keluh kesah ataupun saran dari mereka terkait pelayanan dan pembinaan selama mereka di rutan Mapolres Aceh Singkil ini," Ungkapnya.

Selama kegiatan ini berlangsung, Kapolres memberi kesempatan untuk untuk sesi tanya kepada warga binaan apa saja yang ingin mereka tanyakan.

Kapolres Aceh Singkil juga mengatakan untuk para warga binaan ini "agar mereka tetap tabah dan kuat dalam menjalani kehidupan selama masa tahanan, serta mengikuti prosedur yang telah ditetapkan oleh Polres Aceh Singkil, " Ucapnya.

Editor : Jamaluddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network