Viral ! Potong 72 Sapi dan 248 Kambing, Daging Qurban Menggunung

Novie Fauziah
Warga satu dusun di Banjarnegara, Jawa Tengah mengurbankan 72 sapi dan 248 kambing hingga daging kurban menggunung. (Foto: TikTok/Domba Batur Official)

BANDA ACEH, iNewsPortalAceh.id - Saat Hari Raya Idul Adha salah satu ibadah yang dianjurkan adalah berkurban hewan, seperti sapi, kambing atau domba.

Namun, ada yang menarik di Dusun Batur, Banjarnegara, Jawa Tengah. Apa itu? Warga dalam satu dusun mengurbankan 72 sapi dan 248 kambing.

Kejadian ini viral di sejumlah media sosial, khususnya akun TikTok Domba Batur Official.

Tak hanya itu, terdapat juga Shohibul Qurban atau orang yang berkurban lainnya sebanyak 746 ekor yang tergabung antara sapi maupun kambing atau domba.

Dalam unggahan tersebut memperlihatkan sebuah bangunan dipenuhi tumpukkan daging kurban.

Sejauh ini unggahan video tersebut sudah ditonton lebih dari 3,8 juta, 124 ribu suka, 3.192 komentar hingga yang membagikan 5.093.

Sejumlah panitia kurban tampak sibuk memotong, merapikan dan membagi-bagikan potongan daging kurban yang menggunung di sebuah ruangan yang sangat luas.

Para panitia kurban di Batur, Banjarnegara ini mengenakan pakaian lengkap.

Mulai dari topi, sarung tangan, sepatu boot sehingga daging yang mereka urus bersih. Bahkan tempat peletakan dagingnya pun di keramik bukan tanah dilapisi terpal.

Pemandangan luar biasa saat Idul Adha ini juga diviralkan akun Twitter @kegblgnunfeadh.

Memperlihatkan betapa menakjubkannya hampir setiap warga dalam satu dusun bisa berkurban.

"Begini hasil daging kurban dari 72 sapi dan 253 kambing pada sebuah tempat kurban. Gak kebayang itu panita kurbannya lihat daging segitu banyak dan pasti cuapekk polll" ujarnya.

Editor : Jamaluddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network