Peduli Lingkungan, Polsek Kutapanjang Laksanakan Gotong Royong Bersama Warga

Dosaino ariga
Peduli Lingkungan, Polsek Kutapanjang Laksanakan Gotong Royong Bersama Warga.(iNews/ Dosaino Ariga).

GAYO LUES, iNewsPortalAceh.id – Kepolisian Sektor (Polsek) Kutapanjang, melaksanakan kegiatan gotong royong bersama masyarakat di wilayah Desa Kerukunan Kutapanjang, Kamis 13 Juli 2023.

Pelaksanaan kegiatan dalam rangka peduli lingkungan itu, dihadiri langsung Camat Kutapanjang, Kapolsek beserta anggota, Pengulu, anggota Damkar serta warga Kerukunan Kutapanjang.

Kapolres Gayo Lues melalui Kapolsek Kutapanjang, Ipda Syamsuddin, menjelaskan, kegiatan gotong royong yang dilaksanakan di seputaran Los Kampung Kerukunan Kutapanjang ini, dalam rangka peduli lingkungan.

Bahkan kegiatan ini dilaksanakan serentak.

“Dalam kegiatan gotong royong ini, kami bersama warga yang berjumlah puluhan orang, membersihkan lantai los pekan dan sampah yang berserakan diseputaran los pekan Kutapanjang,” tutur Kapolsek Kutapanjang.

Ipda Syamsuddin juga menjelaskan, kegiatan gotong royong ini diawali dengan apel yang dipimpin Camat Kutapanjang, paparnya.

Sementara itu, Camat Kutapanjang, Karim, mengucapkan terima kasih kepada jajaran Kepolisian, khususnya Polsek Kutapanjang yang telah melaksanakan gotong royong bersama warga.

“Mudah-mudahan dengan kegiatan gotong royong bersama warga ini, selain bisa meningkatkan kebersihan lingkungan, juga diharapkan mampu memupuk kebersamaan dan kedekatan masyarakat dengan aparat Kepolisian,” pungkas Camat Kutapanjang.

Editor : Jamaluddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network