JAKARTA, iNewsPortalAceh.id - Masakan mie Aceh tumis menjadi salah satu kuliner yang menjadi favorit banyak orang. Soal rasa, kelezatan mi aceh memang tidak bisa dipandang sebelah mata.
Mi aceh biasanya terbuat dari mi kuning tebal dengan berbagai topping, seperti udang, kepiting, daging sapi, atau daging kambing.
Bumbunya terdiri dari berbagai macam rempah sehingga sangat khas di lidah. Penasaran dengan cita rasanya?
Yuk simak resep mi Aceh tumis yang dilansir sosial media Chef Martin Natapraja, Selasa (16/8/2022).
Resep Mi Aceh Tumis:
Bahan Mi Aceh Tumis:
500 gr mie kuning basah
100 gr cumi
100 gr daging sapi
100 gr kol
1 pcs daun bawang
1 pcs tomat
3 sdm kecap manis
250 ml kaldu
1 sdt cuka Garam Gula Kaldu jamur.
6 butir bawang merah
3 butir bawang putih
4 cm kunyit
3 pcs cabai merah
1 sdm merica
1/2 sdt jinten
Cara Membuat Mi Aceh Tumis.
1. Blender bawang merah, bawang putih, kunyit cabai merah, merica dan jinten sampai halus.
2. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai mengeluarkan wangi dan matang.
3. Tambahkan daging sapi dan cumi yang sudang dipotong-potong sesuai selera. Masak hingga setengah matang.
4. Masukkan kol yang sudah dipotong-potong, kaldu, cuka, dan tambahkan garam, gula serta kaldu jamur.
5. Tambahkan mi hokkien, aduk rata.
6. Masukkan daun bawang, tomat, dan kecap manis.
7. Masak hingga air berkurang.
8. Sajikan mi aceh tumis dalam keadaan hangat.
Editor : Jamaluddin
Artikel Terkait