Sosok Yuni Mauliza Kekasih Imam Masykur yang Dibunuh Paspampres, Mahasiswi Cantik hingga Caleg

Fahmi Firdaus
Keterangan Foto: Sosok dan Profil Yuni Mauliza kekasih Imam Masykur yang Tewas Dibunuh Paspampres/ist

JAKARTA, iNewsPortalAceh.id - Sosok dan profil Yuni Mauliza kekasih Imam Masykur pemuda Aceh yang tewas dibunuh oknum Paspampres Praka Riswandi Manik akan dibahas lengkap dalam artikel ini.

Dilansir beragam sumber, Rabu (30/8/2023) Yuni Mauliza merupakan caleg DPRD Kabupaten Bireuen Provinsi Aceh dari Partai Demokrat.

Dia terdaftar sebagai caleg Partai Demokrat dengan nomor urut 5 Dapil 5.

Wanita cantik berhijab ini juga merupakan mahasiswa Universitas Al Muslim Peusangan Bireuen.

Namun belum diketahui berasal dari fakultas apa dia menimba ilmu di universitas tersebut.

Diketahui Yuni merupakan tunangan Imam Masykur yang rencananya akan menikah pada bulan Oktober atau sebulan lagi.

Yuni mencurahkan isi hatinya saat mendapat kabar kekasihnya tersebut tewas melalui akun tiktok pribadinya @yunimauliza_

Dalam unggahan di akun tiktok pribadinya itu, terlihat Yuni memeluk peti jenazah sang kekasih Imam Masykur.

Dalam video terlihat dia menangis dan sangat bersedih kehilangan kekasihnya.

"Terima ga terima tetap harus ikhlas, pergi mu begitu cepat sayang. Tugasmu disini sudah selesai sayang, kamu sudah tenang, Allah lebih menyayagimu, sekarang kita pulang negara ini sungguh kejam untukmu syg," tulis @yunimauliza_.

Sekadar diketahui, Polda Metro Jaya bersama Pomdam Jaya membongkar kasus penculikan dan pembunuhan warga Aceh, Imam Masykur.

Petugas menangkap tiga warga sipil dan tiga oknum TNI.

Ketiga warga sipil itu ialah Zulhadi Satria Saputra, AM dan Heri.

Sementara, tiga oknum TNI yang ditangkap adalah Praka Riswandi Manik anggota Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres), Praka HS anggota Direktorat Topografi TNI AD dan Praka J anggota TNI di Kodam Iskandar Muda, Aceh yang sedang berada di Jakarta.

Ketiganya kini ditahan di Pomdam Jaya, Jakarta.

Editor : Jamaluddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network