Viral, Petani Rela Bajak Perkebunan Pakai Sedan Mewah, Bikin Tepuk Jidat

Ismet Humaedi
Keterangan Foto: Pertani bajak lahan perkebunan dengan menggunakan sedan mewah. (Foto: Instagram)

JAKARTA, iNewsPortalAceh.id- Berkebun menjadi salah satu pekerjaan yang tidak mudah. Uniknya, ada video viral memperlihatkan seorang petani yang membajak kebunnya dengan menggunakan mobil sedan mewah Mercedes-Benz.

Seperti diketahui, pekerjaan berkebun atau petani membutuhkan keahlian dan pemahaman mengurus tanaman yang baik agar hasil panen melimpah.

Mulai dari menggunakan bibit unggul, obat-obatan hingga teknik mengurusnya. Berbagai teknik bisa dilakukan baik dengan cara tradisional maupun cara modern.

Lantas, apa jadinya bila teknik membajak tanah perkebunan malah menggunakan cara antimainstream dengan dibantu mobil sedan mewah?

Seperti diketahui, membajak tanah perkebunan biasanya dilakukan dengan cara konvensional dicangkul oleh sang petani langsung, memakai bantuan hewan seperti kerbaum atau bisa juga dengan cara modern menggunakan traktor.

Namun video yang diunggah akun Instagram @machine_in_action memperlihatkan seorang petani yang sedang membajak lahan perkebunannya dengan bantuan sedan mewah Mercedes-Benz.

Belum diketahui pasti tipe apa sedan yang dipakai, namun yang pasti sedan Mercedes-Benz lebih familiar digunakan oleh para pengusaha, pejabat atau presiden karena memiliki desain, teknologi dan fitur canggih.

Harganya pun tergolong mahal dibanding mobil merek lain, apalagi jika dibandingkan dengan sebuah harga mesin traktor untuk membajak lahan pertanian.

Dalam video terlihat seorang pria berkaos warna hijau mengikuti sedan mewah tersebut di belakangnya.

Dia sambil memegang gagang besi untuk membuat cerukan di tanah atau membajaknya.

Tak lupa pria tersebut juga mengenakan topi bambu berbentuk kerucut yang biasa digunakan petani.

Editor : Jamaluddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network