PIDIE JAYA, iNewsPortalAceh.id - Bupati Pidie Jaya Said Mulyadi meminta seluruh aparatur sipil negera (ASN) yang bertugas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pidie Jaya, Aceh, supaya berlaku netralitas dalam pemilu tahun 2024 ini.
Hal tersebut di sampaikan oleh Bupati Pidie Jaya, Said Mulyadi saat melakukan pantauan di lokasi sortiran dan pelipatan kertas surat suara di gedung Tgk Chik Pante Geulima di Komplet Perkantoran Bupati Pidie Jaya pada Selasa 16 Januari 2024 kemarin.
Menurut Said Mulyadi, bahkan pihaknya selalu menyampaikan dan mengingatkan ASN dalam apel pagi supaya aparatur sipil negera (ASN) dilingkungan Pemerintah Kabupaten Pidie Jaya Aceh supaya netralitas dan tak terlibat dalam pemilu praktis di tahun 2024 ini.
"Kita tetap mengarahkan dan damaikan setiap apel pagi bahwa ASN itu harus netral, tetap sesuai dengan arahan pemerintah pusat, juga saya sendiri tidak boleh terlibat pemilu praktis dan kita ASN tetap melayani sesuai dengan tupoksi kita masing-masing," ungkap Said Mulyadi di sela-sela pantauan sortir dan pelipatan surat suara pemilu.
Namun pantauan iNewsPortalAceh.id, ikut dalam rombongan itu Kapolres Pidie Jaya AKBP Dodon Priyambodo bersama Forkopimda yang meninjau langsung proses sortiran dan pelipatan surat suara pemilu 2024 di gedung Tgk Chik Pante Geulima, Kecamatan Meureudu, Kabupaten Pidie Jaya, Selasa 16 Januari 2024.
Dimana peninjauan tersebut dilakukan untuk mengetahui secara langsung proses sortir dan pelipatan surat suara pemilu 2024 dalam hal ini KIP Kabupaten Pidie Jaya fokus pada penyortiran dan pelipatan surat suara untuk calon legislatif DPR RI Dapil Aceh.
Tujuan kunjungan ini adalah untuk mengamati langsung kesiapan KIP Kabupaten Pidie Jaya menghadapi pemilu tahun 2024 di Kabupaten Pidie Jaya, Aceh.
Editor : Jamaluddin
Artikel Terkait