ACEH SELATAN, iNewsPortalAceh.id- MTsS Cahaya Qur’an menorehkan prestasi yang luar biasa di bidang akademik. Kali Ini menjadi Madrasah penyumbang medali terbanyak pada kompetisi yang bertajuk Brilliant Student Competition. (BSC) yang merupakan agenda tahunan OSIS SMPN 1 Tapaktuan. Kabupaten Aceh Selatan Provinsi Aceh.
Ajang perlombaan BSC tingkat SD/MI dan SMP/MTs sederajat pada tahun 2024 dilaksanakan pada awal bulan Maret dari tanggal 4-6 Maret 2024.
BSC yang ke-VI ini mengusung tema “Artificial Intellegence (AI) Bring on Your Future”.
Kegiatan ini melombakan kategori lomba tingkat SD/MIN yaitu lomba Olimpiade (Matematika, IPA, dan IPS), LCC Umum, Tahfidz juz 30 dan Vokal Solo.
Adapun kategori lomba untuk tingkat SMP/MTs sederajat yaitu lomba Olimpiade (Matematika, IPA, dan IPS), dan memperebutkan Rangking 1 Umum, Rangking 1 Agama, dan LCC Umum.
BSC yang ke-VI ini tercatat diikuti lebih dari 400 peserta yang berasal dari Lembaga pendididkan SD/MI dan SMP/ MTs yang berada di daerah Barat Selatan Aceh ikut ambil bagian dalam ajang ini.
Dalam ajang kompetisi BSC VI MTsS Cahaya Qur,an memperoleh 6 piala dengan rincian sebagai berikut: Juara 1 Olimpiade IPA tingkat SMP/MTs BSC VI atas nama Shafa Nabila Atqiya Harahap, yang berasal dari kelas VIII, kemudian Juara 3 Olimpiade IPA tingkat SMP/MTs BSC VI atas nama Abdella Safira Nasution, yang berasal dari kelas VII.
Juara 2 LCC Umum tingkat SMP/MTs BSC VI tim putra Caqur atas nama Ichwan Muharril (kelas IX) selaku juru bicara, Tegar Hafizh Brillian (kelas VIII), dan Rahil Fadhla (kelas VII).
Juara Rangking 1 Umum tingkat SMP/MTs BSC VI atas nama M. Neil Authar, yang berasal dari kelas VIII.
Juara Rangking 1 Agama tingkat SMP/MTs BSC VI atas nama M. Daffa Ilham, yang berasal dari kelas IX. Juara Umum tingkat SMP/MTs BSC VI.
Sementara itu Kepala MTsS Cahaya Qur’an Jazuli, S. Pd.i merasa bersyukur dan bangga atas hasil yang diperoleh peserta didiknya.
Ia berharap prestasi dan capaian yang membanggakan dari peserta didik ini dapat dipertahankan serta ditingkatkan kedepannya dan beliau juga mengucapkan terima kasih atas kinerja para guru MTsS Cahaya Qur’an.
Lanjutnya," kami berpesan agar prestasi yang sudah diraih jangan membuat sombong atau tinggi hati, tetapi tetaplah bersikap tawaddu, bersyukur, terus belajar, karena ini adalah tantangan yang harus dipertahankan, dan selanjutny bisa mengikuti event tingkat provinsi dan nasional untuk menmbah semangat dan motivasi anak anak dalam mengikuti lomba," pungkasnya.
Editor : Jamaluddin
Artikel Terkait