PIDIE JAYA, iNewsPortalAceh.id - Warga Kota Meureudu, Kecamatan Meureudu, Kabupaten Pidie Jaya, Aceh, sempat di buat panik di karenakan satu unik kios di pusat perkotaan ludes dilalap si jago merah.
Kapolsek Meureudu, Iptu T. Ashari menyatakan Kios kelontong berukuran sekitar 3x4 meter itu merupakan milik Samsul Bahri warga Gampong Kota Meureudu, Kecamatan Meureudu, Pidie Jaya, Aceh telah hangus terbakar, Senin (18/3/2021) sekitar pukul 12.30 WIB siang.
"Kita belum bisa pastikan dari mana asal api nya, karena cuaca pun sangat panas dalam sepekan terakhir ini, maka itu kita harus cek dulu nanti nya dari asal api," ujar Kapolsek.
Sementara itu Kepala Pelaksana BPBD Pidie Jaya, Muhammad Nur melalui Kabid Pemadam, Marjoni membenarkan kebakaran itu.
Semua armada Damkar dikerahkan untuk memadamkan kobaran api yang terjadi sehingga kebakaran tidak meluas. Berdasarkan laporan tidak ada korban jiwa.
"Dalam keadaan berduka atas musibah yang menimpanya Samsul Bahri mengakui kerugian yang diderita dari kebakaran itu dengan taksiran kurang lebih Rp 70 juta," akuinya.
Sementara itu Keuchik Gampong Kota Meuruedu, Ruzwani mengatakan nyaris ikut ludes terbakar di karenakan saat kejadian apinya dengan cepat membesar dan menghanguska kios itu.
"imbas kebakaran tersebut kantor keuchik mengalami rusak ringan, dengan taksiran kerugian lebih kurang Rp 30 juta." Imbuhnya.
Pantau di lokasi kejadian petugas pemadam kebakaran (Damkar) Kabupaten Pidie Jaya berhasil memadamkan kobaran api yang menghanguskan kios tersebut dalam waktu sekitar 30 menit.
Sejumlah empat unit armada Damkar dan satu mobil suplai dengan 12 petugas berjibaku memadamkan api yang juga nyaris menyambar kantor Keuchik Gampong Kota Meureudu serta sejumlah rumah di komplek Makoramil 19/ Meureudu.
Di lokasi kejadian, puluhan warga mencoba memadamkan api dengan peralatan seadanya.
Editor : Jamaluddin
Artikel Terkait