Viral Pohon Pisang Bangun Sendiri Ketika Mobil Hendak Melintas, Netizen: Tapi Ini Serem!

Muhammad Fadli Ramadan
Keterangan Foto: Pohon pisang mengadang pengendara mobil di malam hari (Foto: X/@shitlicious)

JAKARTA, iNewsPortalAceh.id -Sebuah video mendadak ramai jadi perbincangan di media sosial. Pasalnya, klip tersebut memperlihatkan sebuah pohon pisang berukuran cukup besar yang sudah roboh bisa kembali berdiri tegak dengan sendirinya.

Video tersebut dibagikan oleh Alitt Sutanto dalam akun X pribadinya, @shitlicious.

Terlihat video tersebut diambil dari dalam sebuah mobil yang akan melewati jalan cukup sempit di tengah hutan.

Laju mobil sempat tertahan karena ada pohon pisang yang melintang di tengah jalan dalam kondisi gerimis.

Hal mengejutkan pun terjadi, di mana pohon tersebut berdiri dengan sendiri tanpa bantuan orang atau pun tali yang menariknya.

“Ya Allah opo iki? (Ya Allah apa ini?). Ya Allah,” ucap pria yang merekam kejadian cukup mengerikan tersebut.

Jika didengarkan dari rekaman video, tampaknya pria itu hanya seorang diri dalam mobil tersebut.

Sekadar informasi, masyarakat Indonesia meyakini bahwa pohon pisang biasa dijadikan tempat makhluk astral tinggal.

Oleh karena itu, banyak warganet yang mengaku merinding melihat video tersebut. Tapi, tidak sedikit netizen yang mengganggap itu sebagai sebuah lelucon.

Mengingat tidak ada yang tahu apakah pohon pisang tersebut benar-benar berdiri sendiri atau hanya sekadar kebutuhan konten. Ada juga netizen yang menyarankan untuk tidak turun dari kendaraan ketika berada dalam situasi tersebut.

Pasalnya, itu kerap dijadikan modus pencurian, di mana ketika pengemudi turun maka akan diperas oleh pelaku rampok. Pov tab e-toll gak bisa-bisa,” ujar @_wrgm***.

Editor : Jamaluddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network