4 Paslon Calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan Paparkan Visi Misi dihadapan Anggota DPRK

Ichdar Ifan
4 Paslon Calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan Paparkan Visi Misi dihadapan Anggota DPRK.(iNews / Ichdar Ifan).

ACEH SELATAN, iNewsPortalAceh.id - Empat pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Selatan menyampaikan visi dan misi dalam Sidang Paripurna Istimewa yang digelar di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Aceh Selatan, Rabu (25/09/2024) Siang.

Masing-masing pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati menyampikan visi dan misinya, Penyampian visi dan misi tersebut dilakukan secara berurutan mulai nomor urut 1, pasangan Darmansah S.Pd, MM – Sudirman, nomor urut 2, pasangan H.Mirwan MS, SE, M.Sos - H. Baital Mukadis SE, nomor urut 3, Amran SH - Akmal AH, S.Pd dan Pasangan nomor urut 4,Hendri Yono S.Sos, M.Si - Mirwan SH.

Rapat paripurna penyampaian Visi - Misi oleh keempat Calon Bupati/Wakil Bupati ini dibuka oleh Ketua DPRK Aceh Selatan Rema Mishul Azwa SE, AK, yang dihadiri Pj Bupati Aceh Selatan Cut Syazalisma, S,STP, M.Si, dan Forkopimda Setempat.

Ketua DPRK Aceh Selatan, Rema Mishul mengatakan, empat pasangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati, sebelum pelaksanaan Pemilu Kepala Daerah (Pilkada) yang akan dilaksanakan 27 November 2024 mendatang, wajib mengikuti acara tersebut, agar masyarakat mengetahui visi dan misi calon Bupati dan Wakil Bupati.

Editor : Jamaluddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network