Haul Sirul Mubtadin Ke-5, Haji Sibral Malasyi Berikan Doorprize Tiket Umrah Gratis untuk Jamaah

Jamalpangwa
Haul Sirul Mubtadin Ke-5 di Pijay, Haji Sibral Malasyi Berikan Doorprize Tiket Umrah Gratis Pada Jamaah.(iNews / Jamalpangwa).

PIDIE JAYA, iNewsPortalAceh.id - Pada peringati haul ke-5 Majelis taklim sirul Mubtadin di Kabupaten Pidie Jaya, Aceh, seorang calon bupati Pidie Jaya pada Pilkada 2024, Haji Sibral Malasyi ikut memberikan doorprize tiket gratis umrah untuk jamaah.

Seperti diketahui bersama sepuluh ribuan majelis taklim sirul Mubtadin gelar peringati haul ke-5 di Lapangan Kota Meureudu, Kabupaten Pidie Jaya, Aceh pada Sabtu 19Oktober 2024 sekitar pukul 08.30 WIB kemarin.

Dimana dari ribuan para jamaah ikut hadir dan para ulama kharismati Aceh serta ikut hadir juga seorang calon bupati Pidie Jaya Haji Sibral Malasyi yang larut dalam zikir dan doa bersama.

Kendati, pada peringatan Haul ke-5 Sirul Mubtadin, lima orang jamaah terpilih dari berbagai gampong di Kabupaten Pidie Jaya berhasil mendapatkan doorprize tiket umrah gratis.

Acara yang berlangsung khimad itu pada Sabtu (19/10) memberikan tiket umrah sebagai bentuk penghargaan kepada para penerima, yang dijadwalkan akan berangkat pada 25 Februari mendatang.

Menurut keterangan Tgk. Ikhwani, MA Ketua Panitia Zikir Bersama, kelima penerima tiket umrah tersebut adalah:

1. Tgk. Juaini A. Hamid, dari Gampong Beuringen, Kecamatan Meurah Dua

2. Hanifah Yusuf, dari Gampong Lueng Bimba, Kecamatan Meurah Dua

3. Suryati Abdul Majid, dari Gampong Mns. Jurong, Kecamatan Meurah Dua.

4. Tarwiyah, dari Gampong Muko Rayek, Kecamatan Bandar Dua.

5. Nurhayati binti Arrahmah, dari Gampong Meue.

Tiket umrah tersebut disponsori oleh beberapa pihak, yaitu dua tiket dari Travel Mahabbah, satu tiket dari H. Syibral Malasyi, satu tiket dari Bustami Hamzah, dan satu tiket dari Muzakir Manaf.

Selain pemberian tiket umrah, Sirul Mubtadin Pidie Jaya, Aceh juga memberikan hadiah sound system kepada delapan majelis ta'lim dari delapan kecamatan yang ada di Kabupaten Pidie Jaya.

Berikut adalah daftar majelis ta'lim penerima hadiah tersebut:

Majelis Ta'lim Gampong Cut Nyoe, Kecamatan Bandar Baru, Majelis Ta'lim Gampong Muka Blang, Kecamatan Panteraja, Majelis Ta'lim Gampong Sagoe, Kecamatan Trienggadeng, Majelis Ta'lim Gampong Teupin Peuraho Kecamatan Meureudu, Majelis Ta'lim Gampong Dayah Kruet, Kecamatan Meurah Dua, Majelis Ta'lim Gampong Dayah Lebue, Kecamatan Ulim, Majelis Ta'lim Meuko Meugit, Kecamatan Jangka Buya, Majelis Ta'lim Gampong Meuko Baroh, Kecamatan Bandar Dua.

Acara ini menandai komitmen Sirul Mubtadin dalam mendukung dan memotivasi kegiatan keagamaan di Pidie Jaya.

Para penerima tiket umrah diingatkan bahwa paket umrah yang diterima tidak dapat diwakilkan kepada orang lain," pungkas Tgk. Ikhwan.

Editor : Jamaluddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network