ACEH SELATAN, iNewsPortalAceh.id -Menjelang Pra Pora tahun 2025, Pengurus Askab PSSI Aceh Selatan secara resmi tunjuk AKP Fajriadi, SH sebagai pelatih cabor sepak bola dalam pertemuan Konferensi Pers dan penunjukan Pelatih bertempat di Cahaya Kupi, Rabu (16/04/2025).
Selain Penunjukan Pelatih Cabor Sepak bola Pra Pora Aceh Selatan, PSSI juga membuka seleksi terbuka akan digelar di Aceh Jaya mendatang.
Plt Ketua Askab PSSI Aceh Selatan, Irwandi, SP, MP mengatakan, pihaknya kini membuka pendaftaran seleksi atlet cabor sepak bola secara terbuka.
Ditekankan, pihaknya tidak menerima unsur titipan apapun. Karena seleksi dilakukan dengan memperhatikan kemampuan setiap pesepakbola.
“Seleksi ini kami dilakukan secara terbuka, tanpa ada unsur titipan. Baik itu dari internal PSSI, maupun eksternal, selain itu kita akan menjunjung tinggi fair play, tidak hanya di dalam lapangan,” tegas Irwandi lagi kepada awak media.
Ditambahnya, pemain yang akan terjaring dalam seleksi nantinya, juga akan mendapatkan pembinaan jangka panjang. Melalui program yang telah disiapkan PSSI Aceh Selatan.
"Kita berharap di ajang seleksi nanti dapat melahirkan pemain sepak bola profesional, yang mampu bersaing di level provinsi hingga nasional," Ungkapnya.
Adapun Syarat dan lokasi pelaksanaan seleksi disetiap rayon yakni :
Rayon I - Labuhaji haji Barat, Labuhaji haji Tengah, Labuhaji haji Timur dan Meukek seleksinya akan dilaksanakan di lapangan lhokaman meukek pada hari Kamis dari tanggal 17 April 2025 pukul. 08.00 wib s/d selesai.
Rayon - II ° Sawang, Samadua dan Tapaktuan seleksi akan dilaksanakan dii lapangan, PS Gema samadua akan dilaksanakn jum.at tgl 18 april 2025 pukul 08.00 wib s/d selesai.
Rayon - III ° Pasie raja, Kluet Tengah, Kluet Utara, Kluet Timur, Kluet Selatan seleksi akan dilaksanakn di lapangan, Ledung Meukong Kluet Utara pada hari sabtu tgl 19 april 2025 pukul 08.00 wib s/d selesai.
Editor : Jamaluddin
Artikel Terkait