get app
inews
Aa Read Next : Niat Tunggu Durian Jatuh Teman Malah Disodomi, Ada Berkas Darah di Celana

Peringati Hut Corp Palad ke-76 DENPAL IM/2 Meulaboh Gelar Donor Darah

Selasa, 05 Juli 2022 | 13:11 WIB
header img
Menperingati Hut Corp Palad ke-76 DENPAL IM/2 Meulaboh Gelar Donor Darah.(Foto:Afsah-iNews TV)

ACEH BARAT, iNews.id – Dalam rangka menyambut peringatan HUT Corp Palad ke-76 Tahun 2022, Denpal IM/2 Meulaboh melaksanakan kegiatan bhakti sosial kesehatan berupa donor darah yang diikuti oleh personel Denpal IM/2 Meulaboh serta ibu -ibu persit,Selasa(5/7/2022).

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Rumah Sakit Umum Daerah Cut Nyak Dhien (RSUD-CND) dan berkerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Aceh Barat.

Komandan Denpal IM/2 Meulaboh Letkol CPL Nova Dwi Fadilla, S.T, mengatakan donor darah baik bagi kesehatan, dikarenakan perangsang produksi sel-sel darah baru yang kemudian membantu dalam menjaga kesehatan yang.

"Donor darah hari ini merupakan giat sosial yang kita lakukan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan darah dalam memperingati hari HUT Corp Palad ke-76 Tahun 2022" ucap CPL Nova.

Menurut CPL Nova Dwi Fadilla kegiatan tersebut merupakan wujud nyata kepedulian sosial dan rasa solidaritas segenap anggota Denpal IM/2 dalam membantu masyarakat melalui Palang Merah Indonesia Aceh Barat.

"Alhamdulillah ada 30 orang yang mendonorkan hari ini dari anggota Denpal IM/2 Meulaboh semoga bermanfaat bagi yang membutuhkan," ungkap CPL Nova.

CPL. Nova juga mengatakan dalam memperingati Hari ulang tahun Corp Palad Ke-76 Tahun 2022 ada beberapa kegiatan dilaksanakan antara lain lomba kelereng, makan kerupuk, dan memasukkan paku di botol untuk anak- anak Anggota Denpal IM/2 Meulaboh.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut