get app
inews
Aa Text
Read Next : Jangan Khawatir ! Polres Pidie Jaya dan Polsek Jajaran Sediakan Penitipan Kendaraan Mudik

Polsek Panteraja Buka Layanan Penitipan Kendaraan Bagi Masyarakat yang Melaksanakan Mudik Lebaran

Minggu, 23 Maret 2025 | 18:02 WIB
header img
Polsek Panteraja Buka Layanan Penitipan Kendaraan Bagi Masyarakat yang Melaksanakan Mudik Lebaran.(Dok Tiktok).

PIDIE JAYA, iNewsPortalAceh.id - Dalam rangka menjaga keamanan selama hari raya Idul Fitri 1446 hijriyah, Polda Aceh memerintahkan kepada seluruh jajaran Polres dan Polsek untuk menyiapkan layanan penitipan kendaraan bermotor bagi masyarakat yang akan melaksanakan mudik luar daerah.

Tidak terkecuali Polsek Panteraja Kabupaten Pidie Jaya, personil Polsek Panteraja mengumumkan pada masyarakat khususnya daerah Panteraja yang akan melaksanakan mudik lebaran luar daerah untuk menitipkan sepeda motornya ke Polsek Panteraja.

Layanan penitipan ini dinilai amat penting dalam mencegah terjadinya kehilangan saat masyarakat meninggalkan rumah untuk melaksanakan mudik lebaran.

Kapolsek Panteraja, Ipda.Edi Zoelkarnain, memberikan himbauan pada pengumuman keliling yang dilakukan dengan mobil dan pengeras suara agar masyarakat dapat menitipkan kendaraannya di area Polsek Panteraja.

"Kami dari Polsek Panteraja menghimbau kepada seluruh masyarakat yang akan melaksanakan mudik keluar daerah, kami Polsek Panteraja menerima titipan kendaraan selama mudik lebaran, sekian dan terima kasih." Kata Kapolsek dalam pengumuman keliling.

Masyarakat pun amat terbantu dengan adanya layanan penitipan kendaraan bermotor yang dilaksanakan oleh Polsek Panteraja demi keamanan kendaraan saat ditinggalkan selama mudik lebaran.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut