get app
inews
Aa Text
Read Next : Lapas Kutacane Kelebihan Kapasitas yang Parah, Menteri Imipas: 100 Orang Diisi 368 Warga Binaan

Lapas Kelas IIB Blangpidie Peringati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-61

Senin, 28 April 2025 | 21:21 WIB
header img
Lapas Kelas IIB Blangpidie Peringati Hari Bhakti Pemasyarakatan ke-61.(iNews / Erdawati).

ACEHBARATDAYA, iNewsPortalAceh.id - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) IIB Blangpidie gelar Tasyakuran Puncak Hari Bhakti Pemasyarakatan (HBP) ke-61 di Aula Lapas setempat, Senin (28/4/2025).

Kegiatan ini turut diikuti oleh jajaran pegawai Lapas, Ibu-Ibu DWP Lapas Blangpidie serta Unsur Forkopimda dan tamu undangan lainnya.

Kalapas Kelas IIB Blangpidie, Akhmad Heru Setiawan menyampaikan apresiasi dan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung berbagai program pembinaan di Lapas yang ia pimpin.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh instansi yang telah berkontribusi dan seluruh pegawai atas dedikasinya dalam menjalankan tugas,” ujar Heru.

Pada momentum tasyakuran tersebut, Kalapas Kelas IIB Blangpidie juga membagikan hadiah kepada para pemenang lomba antar warga binaan dalam rangka memerihakn HBP ke-61.

“Semangat Hari Bhakti kni menjadi motivasi bagi kita untuk terus berinovasi dalam memberikan pelayanan terbaik,” ungkapnya.

Tak hanya itu, Kalapas juga memberikan piagam penghargaan kepada sejumlah instansi yang telah memberikan kontribuasi terhadap pembinaan dan pengamanan di Lapas Blangpidie, yakni Kantor Kemenag Aceh Barat Daya, Kompi Senapa C Yonif 116/Macan Leuser, dan Bank Syariah Indonesia (BSI) Cabang Blangpidie.

“Selain itu penghargaan juga diberikan kepada pegawai dan pelayan terbaik dilingkungan Lapas Blangpidie sebagai bentuk sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kinerja mereka”, katanya.

Sementara itu, Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto, dalam sambutannya pada momentum tasyakuran puncak HBP ke-61 yang diikuti oleh seluruh lembaga pemasyarakatan secara virtual, mengajak seluruh insan pemasyarakatan untuk melakukan refleksi terhadap program akselerasi yang telah berjalan.

“Mari kita jadikan momentum Hari Bhakti Pemasyarakatan ini sebagai ajang refleksi yang melahirkan aksi, bukan hanya evaluasi diatas kertas tetapi langkah konkret yang menyentuh langsung kehidaupan masyarakat dan warga binaan,” ajaknya Agus.

Rangkaian tasyakuran di Lapas Kelas IIB Blangpidie diakhiri dengan pemotongan tumpeng dan makan bersama sebagai bentuk kebersamaan dan rasa syukur atas terselenggafanha seluruh rangkaian HBP ke-61.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut