Kemeriahan HuT RI, Anak Paud di Ajak Ikuti Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI

Musriadi
Anak Paud di Ajak Ikuti Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI.(Foto: Musriadi-iNewsTV)

BIREUN, iNews.id - Kepala desa sawang kecamatan peudada kabupaten bireuen/ajak anak paud ikuti detik-detik proklamasi untuk bangkitkan semangat juang sejak dini demi menjaga kesatua dan persatuan negara republik indonesia.

Peringatan detik-detik proklamasi hari ulang tahun kemerdekaan republik indonesia diperingati setiap tanggal 17 agustus dalam upacara peringatan detik-detik proklamasi disambut gembira oleh rakyat indonesia.

Kali ini kepala desa sawang mengajak anak Paud dan SD di Desa nya untuk mengikuti peringatan detik-detik proklamasi yang di laksanakan di halaman menasah desa setempat.

Panitia hari besar nasional pemerintah desa sawang pada hari rabu 17 agustus 2022 telah melaksanakan upacara peringatan detik-detik proklamasi kemerdekaan republik indonesia ke 77 di halaman menasah desa mereka dihadiri oleh Camat Peudada, Kapolsek Peudada, Danramil Peudada dan Kepala Puskesmas Peudada.

Sebagai inspektur upacara peringatan detik-detik proklamasi langsung dipimpin oleh arifin kepala desa sawang.

Sementara itu, Arifin Kepala Desa Sawang mengatakan kegiatan ini di lakukan untuk mengenang jasa pahlawan dimana mereka telah berguguran dalam memperjuangkan kemerdekaan indonesia.

Ia juga mengajak para anak-anak sekolah paud dan sd untuk memperkenalkan semangat juang sejak dini.

Sehingga tumbuh semangat nasional dan patriotisme yang tinggi bisa meningkatkan persatuan dan kesatuan.

Editor : Jamaluddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network