DPRK Bener Meriah Ajukan Tiga Calon Penjabat Bupati ke Mendagri

Yusriadi Yusuf
Keterangan Foto. Muhammad Saleh. Ketua DPRK Bener Meriah.(iNews/ Yusriadi Yusuf).

BENER MERIAH, iNewsPortalAceh.id- Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten (DPRK) Bener Meriah telah menetapkan tiga calon penjabat Bupati Bener Meriah.

Keputusan ini diambil oleh DPRK sebagai tindak lanjut terhadap surat permintaan yang diterima dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Ketiga calon tersebut akan dikirim oleh DPRK Bener Meriah ke Kemendagri hari ini, Selasa (20/6/2023).

Proses pembahasan penetapan calon penjabat bupati telah berlangsung selama sekitar satu minggu.

Dalam surat yang ditandatangani oleh Ketua DPRK Muhammad Saleh, tercantum tiga nama calon Penjabat Bupati Bener Meriah yang diusulkan oleh DPRK Bener Meriah.

Ketiga calon tersebut adalah Haili Yoga (Pj Bupati yang sedang menjabat), Riswandika (Sekretaris DPRK), dan Armansyah (Sekda Bener Meriah saat ini).

Muhammad Saleh, Ketua DPRK Bener Meriah, menyatakan bahwa ketiga nama calon tersebut merupakan hasil dari musyawarah yang dilakukan bersama seluruh anggota DPRK.

"Kami akan mengirimkan nama-nama ini ke Kemendagri hari ini, sesuai dengan permintaan dari Kemendagri," ujar Mhd Saleh.

Proses persidangan penetapan calon Penjabat Bupati Bener Meriah sempat mengalami beberapa kendala.

Dalam sidang yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRK sebelumnya terdapat tujuh nama calon yang telah dikantongi oleh DPRK.

Nama-nama tersebut berasal dari pejabat tingkat pusat, provinsi, dan kabupaten.

Kemudian mengerucut menjadi lima orang calon yang mendapatkan dukungan dari sejumlah anggota dewan.

Dari lima orang tersebut, akhirnya terpilih tiga orang calon yang di usulkan ke Mendagri.

"Akhirnya, diputuskan bahwa tiga orang calon ini akan diajukan kepada Mendagri sesuai dengan permintaan resmi dari Kemendagri," ucap Ketua DPRK Bener Meriah.

Lebih lanjut Mhd Saleh mengatakan, ketiga calon ini merupakan putra daerah, DPRK merekomendasikan mereka karena hanya mereka yang benar-benar memahami Bener Meriah.

Editor : Jamaluddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network