BANDA ACEH, iNewsPortalAceh.id - Viral video bocah di Palestina memakai kaus bergambar peta Aceh viral di media sosial.
Uniknya anak ini juga lancar berbahasa Indonesia. Video tersebut pertama kali diunggah akun TikTok @bang_ag4m.
Dalam keterangan videonya ada tulisan "Kaos Aceh Indonesia Gaza Palestina".
Dalam video berdurasi 35 detik itu memperlihatkan bocah laki-laki sedang berada di trotoar.
Bocah itu duduk dengan bertumpu pada lututnya.
Sementara kaus yang dikenakannya bertuliskan Aceh Travellers di bawah gambar peta Aceh.
Terdengar jika pengambil video menanyakan soal kaus yang dikenakan bocah itu dengan bahasa Indonesia.
Terdengar semua yang ditanyakan perekam dijawab dengan lancar.
"Kamu ada di mana sekarang," kata perekam.
"Di Palestina," ucap sang bocah. "Kausnya itu dari mana itu," tanya perekam lagi.
"Dari Aceh," kata bocah itu sambi tertawa.
@bang_ag4m Membalas @renarais #aceh #palestina #indonesia suara asli - BANG AGAM
"Sudah pernah ke Aceh belum? belum kan? kalau abi pernah ke Aceh tahun 2004 pas tsunami," kata pria dalam video tersebut yang diduga ayah bocah tersebut.
Banyak netizen yang mempertanyakan status bocah itu. Namun ada netizen yang menyebutkan jika ayah bocah itu merupakan relawan dari Indonesia yang menikah dengan perempuan Palestina.
"Kok bisa bhs Indonisia," ucap @Imaniyah**.
"Karena ayahnya orang Indonesia relawan Indonesia yg menikah dengan wanita Palestina," kata @Cimb***.
"Dengan senang hati masyarakat aceh menerima keluarga Palestina.. masya Allah," ucap @mi***.
"halo nak. kalo kamu mau ibu menunggumu di Aceh," kata @Mulya***.
Editor : Jamaluddin
Artikel Terkait