Penjual Susu Kedelai Baca Alquran Sambil Tunggu Pembeli Viral di Medsos, Ternyata One Day One Juz

Aisha
Keterangan Foto: Viral penjual susu kedelai baca Alquran sambil menunggu pembeli. (Foto: Instagram @nurrohman_adii)

BANDA ACEH, iNewsPortalAceh.id - Viral video yang memperlihatkan seorang bapak penjual susu kedelai menunggu pembeli sambil membaca Alquran.

Bapak bernama Abdul Sugianto ini berjualan susu kedelai menggunakan motor di Jalan Raya Langsep, Malang, Jawa Timur.

Dilansir unggahan viral akun Instagram @nurrohman_adii, tampak bapak penjual susu kedelai itu duduk di samping sepeda motornya sambil membaca mushaf Alquran berukuran kecil yang dibawa.

Adi mengaku tergerak hatinya ketika melihat Pak Abdul membaca Alquran di sela-sela aktivitas jualan susu kedelai. Ia mendekat dan memutuskan membeli susu kacang kedelai tersebut dan mengobrol dengan Pak Abdul.

"Daripada nganggur, saya baca Quran. Saya usahakan one day one juz," ujar Pak Abdul kepada Adi.

Dalam percakapan mereka, Pak Abdul mengungkapkan bahwa jarang ada orang yang mau mengobrol dengannya.

"Saya baru ketemu orang yang mau ngobrol. Biasanya kalau orang beli, langsung pergi," kata Pak Abdul.

Video viral tersebut pun dipenuhi komentar dari warganet yang mendoakan keberkahan bagi Pak Abdul.

Mereka juga memuji kebaikan hati Adi yang menyempatkan waktu berinteraksi dengan sang penjual susu kacang kedelai tersebut.

"Masya Allah pak sehat selalu, terima kasih orang baik," tulis pemilik akun @salsabilla.fka***** di kolom komentar.

"Barakallahu fiikum, semoga Allah berkahi bapak dan abang yang videoin. Aamiin," ungkap @_____fabian*****.

"Masya Allah, semoga tetap istiqomah ya pak baca Aquran one day one juz. Insya Allah, berkahnya sangat luar biasa," komentar @tutur_spd*****.

Editor : Jamaluddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network