Cinta Lintas Negara: Gadis Lhokseumawe Resmi Jadi Istri Pria Hungaria, Mahar Ratusan Juta Rupiah

Merry
Sebuah video pernikahan mendadak viral dan menarik perhatian warganet. Pasalnya, seorang pria asal Hungaria diketahui datang jauh-jauh ke Aceh untuk menikahi wanita pujaan hatinya asal Lhokseumawe dengan mahar bernilai fantastis. Foto:TikTok

Pihak keluarga mengungkapkan bahwa Enre telah memeluk agama Islam sebelum melangsungkan pernikahan tersebut. Selain mahar berupa uang tunai senilai Rp280 juta, Enre juga menyertakan sejumlah hantaran mewah lainnya sebagai bentuk penghargaan dan rasa cintanya kepada sang istri.

Kehadiran Enre di tengah masyarakat Lhokseumawe disambut hangat oleh warga sekitar yang merasa kagum dengan perjuangannya menempuh perjalanan jauh demi mengucap janji suci di tanah Serambi Mekkah.

Kini, video cuplikan pernikahan mereka terus dibagikan ribuan kali di berbagai platform media sosial, mulai dari TikTok hingga Instagram.

Banyak netizen yang memberikan ucapan selamat dan doa agar pasangan beda negara ini mendapatkan kebahagiaan abadi. Pernikahan ini juga dianggap sebagai salah satu bukti bahwa kearifan lokal Aceh dan keramahannya mampu menarik simpati dunia, sekaligus mempererat hubungan antarbudaya melalui sebuah ikatan suci pernikahan.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network