get app
inews
Aa Read Next : Lagi! Militer Israel Bantai Warga Gaza yang Sedang Mengantre Bantuan

Polres Aceh Barat Salurkan Bantuan Kepada Pengemudi Angkutan Umum

Jum'at, 16 September 2022 | 21:13 WIB
header img
Polres Aceh Barat Salurkan Bantuan Kepada Pengemudi Angkutan Umum.(iNews/Afsah).

ACEH BARAT, iNews.id - Polres Aceh Barat menyalurkan bantuan sosial 100 sak beras kepada kalangan sopir, penumpang dan pengelola loket di Terminal Tipe C Meulaboh, Jumat (16/09/2022).

Bantuan ini sebagai salah satu upaya dalam perepatan pemulihan ekonomi masyarakat, terlebih yang terdampak kenaikan harga BBM bersubsidi.

Penyaluran bantuan tersebut langsung diberikan oleh Wakapolres Aceh Barat Kompol Aditya Kusuma.

Kapolres Aceh Barat AKBP Pandji Santoso melalui Wakapolres Aceh Barat Kompol Aditya Kusuma mengatakan penyaluran paket ini sengaja menyasar kalangan pengemudi apalagi sektor transportasi pasti merasakan langsung dampak kenaikan harga BBM bersubsidi.

"Penyaluran bantuan ini untuk meringankan beban kelompok masyarakat yang langsung merasakan dampak kenaikan bbm terutama para sopir, dengan bantuan ini bisa meringan beban ekonomi mereka," kata Kompol," kata Kompol Aditya.

Selain itu, kata Kompol Aditya Polres Aceh Barat juga memberikan bantuan sembako berupa beras ini kepada para penumpang yang ada dalam angkutan umum.

"Total bantuan yang kita salurkan untuk hari ini khusus diterminal Tipe C Meulaboh sebanyak 100 sak beras," tutup Wakapolres.

Sementara itu Ketua DPC Organda Aceh Barat, Muad mengatakan dampak kenaikan harga Bahan Bakar Minyal (BBM) cukup berdampak perkonomian pada sopir dan angkutan umum.

"Kenaikan BBM sangat berdampak sekali mencapai 20 hingga 30 persen, dengan adanya bantuan ini sedikit meringakan beban para awak sopir disini," kata Muad.

Setelah menerima langsung bantuan tersebut, Muad mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Aceh Barat dan Wakapolres Aceh Barat yang telah meringan beban para sopir, dan pengelola loket di terimal C Meulaboh.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut