ACEH SINGKIL, iNewsPortalAceh.id -Kerap memangsa hewan ternak milik warga seekor ular piton dengan panjang sekitar 5 meter lebih ditangkap warga di Desa Seping Baru, Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Aceh Singkil,Provinsi Aceh, Selasa 23 Mei 2023.
Menurut Parman salah seorang warga menyebutkan saat di lakukan penangkapan warga berjibaku menangkap ular raksasa yang melakukan perlawanan itu.
"Ular piton dengan panjang sekitar 5 meter lebih di tangkap warga di Desa Seping Baru, Kecamatan Gunung Meriah, Kabupaten Aceh Singkil,"sebut Parman.
Dimana selama ini ular piton raksasa tu di tangkap lantaran kerapkali memangsa ternak milik warga setempat.
Penangkapan itu bermula saat seorang warga melihat ular itu memangsa kambing milik salah satu warga.
Warga kemudian memasang perangkap di sekitar lokasi dan akhirnya ular itu berhasil di tangkap.
Penangkapan ular itu dilakukan olah sejumlah warga desa secara bergotong royong lantaran ukuran ular yang besar dan sempat melakukan perlawanan.
Setelah ditangkap mulut dan mata ular itu kemudian ditutup dan dimasukkan kedalam goni belum diketahui ular itu akan di bawa kemana.
Berdasarkan informasi warga saat musim hujan ular memang kerapkali keluar di daerah itu dan kerapkali memangsa ternak.
Editor : Jamaluddin