get app
inews
Aa Text
Read Next : Turnamen Bulutangkis Meriahkan Harbak Ke-79 di Aceh Barat Resmi Dibuka

Meriahkan HUT RI, Bacaleg Partai Nasdem Gelar Turnamen Bola Sarung untuk Warga Desa Blang Mangki

Selasa, 08 Agustus 2023 | 07:45 WIB
header img
Meriahkan HUT RI, Bacaleg Partai Nasdem Gelar Turnamen Bola Sarung untuk Warga Desa Blang di Pidie.(iNews/Didik Ardiansyah).

PIDIE, iNewsPortalAceh.id- Dalam rangka memeriahkan menyambut HUT RI dan menjaga kekompakan antar warga Teungku Abdul Mukti SE, MA, MBA bekerjasama dengan sejumlah pemuda dan sejumlah perangkat Desa dalam Kemasjidan Mangki, Kampong Blang Mangki, Kecamatan Simpang Tiga, Kabupaten Pidie, menggelar turnamen bola sarung (_sipak boh bhan ija krong_red) yang dilaksankan di persawahaan Kampong Blang Mangki, Senin 7 Agustus 2023 kemarin.

Panitia penyelenggara dalam hal ini pemuda Kampong Blang Mangki dan sekitar nya menyelenggarakan event ini guna menghadirkan hiburan bagi masyarakat setempat.

Event turnament sepak bola sarung ini merupakan permainan budaya olahraga dimana setiap peserta wajib menggunakan kain sarung yang panjang nya sampai bawah lutut dan di atas mata kaki.

Sementara itu Tgk Abdul Mukti, SE, MA, MBA yang merupakan BACALEG DPRK DAPIL 2 dari partai NASDEM pada saat membuka kegiatan turnament tersebut menyebutkan, permainan bola sarung ini dapat meningkatkan kekompakan antar sesama masyarakat dan terus mempererat persaudaraan.

“Sesuai dengan thema kegiatan kita ini “budayakan olahraga-kuatkan persaudaraan” maka kita mengharapkan kepada masyarakat agar dapat meningkatkan kekompakan, mempereat persaudaraan dan sinergisitas antar elemen masyarakat kita di pedesaan Aceh Pidie.

Turnament sepakbola sarung ini juga sebagai salah satu rangkaian kegiatan dari sekian banyak kegiatan perayaan HUT RI KE- 78.

Nantinya setelah event sepak bola ini akan dilanjutkan dengan kegiatan panjat pohon pisang dan kegiatan lainnya.

Selain ajang hiburan dalam rangka menguatkan persaudaraan kita berharap melalui kegiatan bola sarung ini dapat menumbuhkan kreatifitas pemuda khususnya dibidang olahraga ke arah positif," ucap Tgk. Abdul Mukti.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut