get app
inews
Aa Read Next : Diduga Aksi Duel Maut Satu Pelajar di Aceh Tengah Meninggal Dunia

Ngeri, 3 Ruangan SMAN 19 Aceh Tengah Tertimbun Material Longsor Jalan Amblas

Selasa, 14 November 2023 | 11:48 WIB
header img
Jalan Nasional Amblas, 3 Ruangan SMAN 19 Aceh Tengah Tertimbun Material Longsor.(Foto: Erwin).

TAKENGON, iNewsPortalAceh.id- Jalan nasional sepanjang 50 meter lebih di Aceh Tengah menuju ke Kecamatan Geumpang, Kabupaten Pidie tepatnya di Kecamatan Rusip Antara Aceh Tengah amblas.

Selain jalan amblas, dalam peristiwa tersebut tiga unit ruangan milik SMAN 19 Takengon ikut tertimbun material amblasnya jalan nasional pada Minggu dinihari (12/11/2023) kemarin.

 
Dimana kondisi sejumlah ruangan sekolah tersebut mengalami kerusakan yang sangat parah saat ini, hingga sangat membutuhkan perhatian khusus dari pemerintah setempat untuk memperbaiki nya kembali.

Sementara itu Kepala Sekolah SMAN 19 Takengon, Muhammad menyebutkan, selain jalan nasional, jalan rabat beton menuju pintu gerbang masuk ke sekolah juga amblas, sehingga para siswa dan guru harus mengunakan jalan alternatif secara berjalan kaki.

"Ruangan yang rusak terdiri dari satu unit lokal 3 IPA, satu unit lokal 3 IPS2, dan asrama guru,"kata Kepala Sekolah SMA 19 Takengon.

Camat Rusip Antara, Iskandar ketika dikonfirmasi mengatakan, daerah tersebut merupakan daerah rawan longsor sehingga pemerintah harus membangun Turap Penahan Tanah (TPT).

"TPT harus dibangun, karena letak SMA 19 Takengon itu di bawah jalan, sehingga resiko longsor sangat mengkhawatirkan," kata Iskandar, Senin (13/11/2023).

Terlebih sebut Iskandar, lokasi sekolah dibawah jalan, saat musim hujan air tergenang dan tekstur tanah lembek mengakibatkan tebing itu longsor karena tidak ada penyangganya.

Ia juga menegaskan, tebing yang melingkari lokasi sekolah menjadi bagian resiko tinggi untuk sekolah tersebut, dan juga sekolah bersebelahan dengan sungai besar.

"Oleh karena itu, kita memohon pemerintah Provinsi Aceh untuk membangun talut atau TPT di tebing -tebing sepanjang jalan nasional tersebut," pintanya

Editor : Jamaluddin

Follow Berita iNews Portalaceh di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut