get app
inews
Aa Text
Read Next : Wamendukbangga: Sekolah Garuda dari Aceh, Lahirkan Generasi Emas Berdaya Saing Global

Jalur Maut Tapaktuan-Banda Aceh: Lubang Menganga Tak Tersentuh Perbaikan, Jangan Tunggu Ada Korban!

Kamis, 13 November 2025 | 17:04 WIB
header img
Jalan Nasional Tapaktuan–Banda Aceh Rusak Parah, Warga Khawatir Makan Korban.(Foto : Ichdar Ifan).

ACEH SELATAN, iNewsPortalAceh.id – Kondisi jalan nasional lintas TapaktuanBanda Aceh, tepatnya di kawasan Desa Gunung Kerambil dan Desa Ujung Tanah, Kecamatan Samadua, Kabupaten Aceh Selatan, kian memprihatinkan.

Sejumlah titik jalan berlubang dengan diameter besar tampak menganga di tengah badan jalan, seolah tanpa perhatian dari pihak berwenang.

Lubang jalan yang menganga di jalur utama itu tampak dibiarkan begitu saja. Kondisinya semakin parah usai diguyur hujan, bahkan beberapa lubang tergenang air dan sulit terlihat oleh pengendara, terutama saat malam hari.

“Lubang di tengah jalan ini sangat berbahaya. Kalau tidak segera ditambal, bisa-bisa menimbulkan korban, apalagi bagi pengendara Sepeda motor,” ujar Adi, warga Tapaktuan, kepada wartawan, Kamis (13/11/2025) pagi.

Risman menambahkan, masyarakat sudah lama mengeluhkan kondisi tersebut. Namun hingga kini belum ada tindakan perbaikan dari pihak terkait.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut