ACEH, iNews.id - Dukungan dari berbagai kalangan terus mengalir untuk mendukung pasangan calon presiden (Capres) dan calon wakil presiden (Cawapres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. Kali ini, deklarasi dukungan datang dari ujung barat Indonesia, yakni Provinsi Aceh.
Salah satu dukungan berasal dari kelompok relawan Kebangkitan Indonesia Baru (KIB) Provinsi Aceh. Para relawan KIB secara resmi mengumumkan dukungan penuh mereka untuk Capres Ganjar Pranowo dan Cawapres Mahfud MD pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.
Ketua Deklarasi KIB Aceh, Irvan Daivullah, menyampaikan sikap dan dukungan mereka di Banda Aceh pada Minggu (19/11/2023). Acara deklarasi dukungan ini dihadiri oleh perwakilan pengurus KIB dari seluruh kabupaten/kota di Aceh, yang sepenuhnya mendukung visi dan misi Ganjar-Mahfud dalam membawa Indonesia menuju masa depan yang bermartabat.
Irvan menyatakan bahwa dukungan terhadap Ganjar Pranowo didasarkan pada keyakinan bahwa Ganjar telah membuktikan komitmen dan integritasnya dalam memimpin Jawa Tengah, provinsi dengan populasi penduduk terbanyak di Indonesia, selama dua periode kepemimpinan.
"Kepemimpinan Ganjar di Jawa Tengah selama dua periode telah membuktikan kepada publik. Kami yakin, Indonesia butuh sosok seperti Ganjar Pranowo," ujarnya.
Ketua KIB Kota Banda Aceh, Aziz Muhammad, menambahkan bahwa kehadiran Mahfud MD sebagai calon wakil presiden mendampingi Ganjar juga memberikan dampak positif terhadap praktik hukum di Indonesia. Aziz menjelaskan integritas Mahfud MD yang terbukti dalam mengungkapkan dan menegakkan hukum pada berbagai kasus di Indonesia.
Ganjar-Mahfud dianggap sebagai pasangan yang ideal untuk membawa perubahan positif di Indonesia, dengan harapan bahwa kolaborasi keduanya akan memberikan dampak positif terhadap pelayanan publik yang lebih baik dan reformasi hukum yang lebih adil.
Aziz menyatakan keyakinannya bahwa pasangan Ganjar-Mahfud sangat sesuai dengan keadaan Indonesia saat ini yang memerlukan perbaikan dalam sistem hukum, layanan publik yang berkualitas, serta birokrasi yang transparan, responsif, dan efisien.
Ganjar Pranowo dikenal sebagai figur yang sederhana dan dekat dengan rakyat, dan prestasinya sebagai Gubernur Jawa Tengah telah membuatnya diminati oleh berbagai segmen masyarakat yang menginginkan pemimpin yang mampu mengatasi berbagai tantangan bangsa.
Kolaborasi Ganjar dengan Mahfud MD diharapkan dapat menjadi kombinasi yang tepat untuk menegakkan hukum dengan tegas.
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta