get app
inews
Aa Read Next : Ribuan Rakyat Aceh Sholatkan Jenazah Ulama Sekaligus Bacawagub Tu Sop

Laga Turnamen Kapolres Pidie Jaya Cup 2024, Rimba Mila Ban FC Vs PSLS Lueng Putu Skor 1-0

Kamis, 18 Juli 2024 | 21:10 WIB
header img

PIDIE JAYA, iNewsPortalAceh.id - Rimba Mila Ban FC Banda Aceh berhasil menyingkirkan juara bertahan PSLS Lueng Putu, Pidie Jaya dengan skor 1-0 pada laga pamungkas Open Turnamen Sepak Bola Kapolres Pidie Jaya Cup III 2024.

Pertandingan yang tersaji di Stadion Mini tadion Mini Kecamatan Triengadeng, Kamis (18/7) soree berlangsung menarik dan sangat alot.

Kemenangan skuad asal Kota Banda Aceh ini didapatkan dengan pertarungan sengit antar kedua tim yang berlangsung sejak awal pertandingan hingga detik-detik terakhir laga.

Kedua tim sama-sama bermain ngotot untuk memperebutkan tiket perempat final piala Kapolres Pidie Jaya 2024, karena tim yang menang akan lolos ke babak selanjutnya, sedangkan yang kalah harus tersingkir dalam event tersebut.

Pertandingan adu pemain bintang dengan saling menyerang sudah dipertontonkan kedua tim sejak babak pertama.

Meskipun banyaknya peluang emas yang diperoleh, hingga paruh pertandingan berakhir dengan skor kacamata 0-0.

Di awal babak kedua, tim PSLS yang dilatih Suheri Daud (mantan pemain Semen Padang FC) ini terus menggempur pertahanan Rimba Mila Ban FC.

Sejumlah peluang emas didapatkan oleh Daus dan kawan-kawan belum bisa membuahkan hasil.

Serangan PSLS masih terus berlanjut hingga sang pelatih pun turun ke lapangan ikut langsung bermain membantu serangan.

Baru pada menit 90 pemain tengah Rimba Mila Ban FC, Yusri Korea berhasil melewati bek PSLS dengan melalukan tendangan terarah tak mampu dihalau kiper PSLS Umar Bento.

Skor 1-0 kemenangan Rimba Mila Ban FC, sekaligus menjadi hasil akhir pertandingan.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut