get app
inews
Aa Read Next : Pasangan Calon Bupati Gayo Lues Jalur Independen Resmi Mendaftar Ke KIP

Ribuan Warga Aceh Barat Hadiri Deklarasi Pasangan Kamaruddin - Ariyadi

Rabu, 28 Agustus 2024 | 19:37 WIB
header img
Ribuan Warga Aceh Barat Hadiri Deklarasi Pasangan Kamaruddin - Ariyadi.(iNews / Afsah).

ACEH BARAT, iNewsPortalAceh.id- Ribuan warga Aceh Barat, relawan dan simpatisan pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Aceh Barat H.Kamaruddin - Adi Ariyadi memenuhi deklarasi di Kupiah Teuku Umar Batu Putih, Rabu (28/8/2024).

Pasangan dengan jargon HAKAM - AYI ini sempat beruraikan air matanya saat dirinya menyampaikan visi misi dihadapan ribuan simpatisan, telawan tokoh agama dan para pengurus Partai pengusung.

"Insyallah dengan izin dan doa dari ribuan simpatisan saya berharap izinkan saya memimpin Aceh Barat untuk membawa perubahan lebih baik kedepannya dalam hal bidang apapun," kata Kamaruddin.

H.Kamarudin menyampaikan pihaknya mengkomitmenkan dengan visi yakni singkatan dari HAKAM (Harmonis, Agamis, Kompetitif dan Mandiri) akan membangun Aceh Barat yang maju dengan program program unggulan.

Ia menambahkan pada saat deklarasi pihak panitia mengundang 2 ribu orang namun yang datang melebihi dari 5 ribu orang.

"Saya tidak menyangka yang datang melebihi undangan, jujur saya sangat terharu hari ini dengan antusias masyarakat Aceh Barat mendukung saya dan pak Ayi," ungkapnya.

H.kamaruddinn menyampaikan rasa terimakasih kepada seluruh masyarakat Aceh Barat, Yan telah berhadir pada deklarasi yang di selenggarakan oleh pihaknya.

"Terimakasih banyak kepada panitia pelaksana yang telah mensukseskan acara ini sampai hari H, kemudian terimakasih juga kepada masyarakat yang sudah hadir pada hari ini yang sudah mendukung saya dan Ari Ariyadi untuk maju sebagai Cabup da Cawabup di Aceh Barat," paparnya.

Sementara itu Calon Wakil Bupati Aceh Barat Adi Ariyadi menyebutkan dirinya akan siap maju di Pilkada 2024 ini, mewakafkan dirinya untuk membawa perubahan Aceh Barat lebih baik untuk lima tahun kedepan yakni 2024-2029.

Editor : Jamaluddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut