get app
inews
Aa Read Next : Polisi Pidie Jaya Berhasil Amankan Kampanye Tatap Muka Caleg DPR RI Partai PKB

Tebing Sungai Peusangan Ambruk Mulai di Perbaiki

Minggu, 05 Juni 2022 | 19:17 WIB
header img
Keterangan Foto : Tebing Sungai Peusangan Ambruk Mulai di Perbaiki.(Musriadi - iNews TV)

BIREUN, iNews.id- Pembangunanan penguatan tebing sungai peusangan yang terletak di Desa Kulu, Kecamatan Kutablang, Kabupaten Bireuen,Aceh mulai di kerjakan.

Namun pekerjaan proyek tersebut di kerjakan oleh PT Polada Mutiara Aceh perusahaan asal Kabupaten Pidie.

Kendati, prosesi peletakan batu pertama pembangunan tebing sungai krueng peusangan ini diawali dengan tepung tawar (peusijuek-red).

Dalam kegiatan itu ikut dihadiri langsung oleh anggota DPR RI dari Komisi V H.Ruslan M Daud Kepala Balai wilayah yang di wakili ibu Fardiati ST. MT/Kapolres Bireuen AKBP Mike Hardy Wirapraja S.I.K,M.H beserta tokoh masyarakat setempat.

Pada kesempatan tersebut anggota DPR RI Ruslan M Daud menitip pesan kepada rekanan pelaksana pembangunan perkuatan tebing sungai krueng peusangan dibangun dengan kualitas yang bagus sehingga bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.

H.Ruslan M Daud juga mengajak masyarakat sekitar untuk dapat mendukung pembangunan perkuatan tebing sungai krueng peusangan.

"Semoga bangunan tebing ini nantinya bisa bermanfaaat bagi masyarakat," sebut Ruslan.

Pembangunan perkuatan tebing sungai krueng peusangan memiliki panjang sekitar 300 sampai 400 meter.

Editor : Jamaluddin

Follow Berita iNews Portalaceh di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut